
Bola.net - Pelatih Barcelona Hansi Flick dikabarkan telah meminta manajemen Blaugrana untuk mendatangkan Marcus Rashford dari Manchester United pada musim panas 2024 ini.
Barca kini memasuki era baru. Mereka tak lagi bersama Xavi dan kini dibesut oleh Hansi Flick.
Pelatih asal Jerman itu tentu saja berusaha meracik Barca sesuai visinya. Salah satu hal yang ingin ia lakukan adalah mempertajam lini serang Blaugrana.
Lebih spesifiknya, ia ingin memperkuat sektor sayap Barca. Padahal di sana sudah ada pemain seperti Ferran Torres dan Raphinha plus Lamine Yamal.
Barca Gagal Angkut Nico Williams

Barcelona kemudian berusaha untuk mendatangkan Nico Williams dari Athletic Bilbao. Keputusan Barca ini masuk akal.
Pasalnya Nico tampil apik bersama Bilbao meski masih berusia 22 tahun. Ia juga tampil apik selama di Euro 2024.
Selama di Jerman, Nico tampi padu dengan Lamine Yamal. Barca sempat merasa optimis akan bisa memboyong Nico.
Selain kondisi keuangan membaik, sang winger juga diklaim siap gabung Blaugrana. Namun pada akhirnya Nico memilih bertahan di Bilbao.
Barca Incar Rashford

Barcelona kemudian mengalihkan bidikannya ke pemain lain. Terbaru, Hansi Flick dilaporkan mengincar penyerang Manchester United, Marcus Rashford.
Kabar ini dilansir oleh Gol Sport, via Goal. Laporan itu menyebut bahwa Flick telah meminta manajemen Barca untuk mendatangkan Rashford.
Namun sejauh ini Barca belum melakukan pendekatan pada pihak Man United. Belum diketahui juga akan seperti apa respon Rashford mengingat ia masih terikat kontrak sampai 2028 di Old Trafford.
Sebelum Rashford, Barca dilaporkan mengincar Kingsley Coman. Ia dibidik karena disebut tak lagi jadi pilihan utama di skuad Bayern Munchen.
Jadwal Barcelona Berikutnya

Kompetisi: La Liga
Pertandingan: Barcelona vs Athletic Bilbao
Stadion: Estadi Olimpic Lluis Companys
Hari: Minggu, 25 Agustus 2024
Kickoff: 00.00 WIB
Klasemen La Liga
(Goal)
Baca Juga:
- Dan Ashworth Pede Bisa Boyong Manuel Ugarte ke Manchester United
- Manchester United Sahkan Penjualan Keenam Mereka di Musim Panas 2024
- Joshua Zirkzee Cetak Gol di Laga Debut Bersama MU, Erik Ten Hag Tidak Kaget
- Perwakilan MU Bertemu dengan Atalanta, Mau Rekrut Siapa Nih?
- Didepak Chelsea, Ben Chilwell Menuju Manchester United?
- Setelah Pedro Neto dan Joao Felix, Chelsea Bakal Rerkut Jadon Sancho?
- MU Kena Tikung Lagi? Gelandang Incaran Setan Merah Masuk Radar Napoli
- Resmi! Chelsea Rekrut Kembali Joao Felix dari Atletico Madrid
- Resmi! Juventus Lepas Daniele Rugani ke Ajax Amsterdam
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gagal Angkut Nico Williams, Barcelona Kini Incar Marcus Rashford dari MU
Liga Spanyol 21 Agustus 2024, 22:30
-
CLBK Itu Nyata! Ilkay Gundogan Segera Balikan dengan Manchester City
Liga Inggris 21 Agustus 2024, 16:58
-
Istri Ilkay Gundogan Sudah Unfollow Barcelona
Liga Spanyol 21 Agustus 2024, 13:06
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR