Bola.net - - Barcelona memastikan bahwa mereka tak membawa sang bintang, Lionel Messi dalam lawatan ke markas Sevilla untuk memainkan laga leg pertama perempat final Copa del Rey tengah pekan ini.
Messi tak diturunkan menjadi starter ketika Barcelona mengalahkan Leganes 3-1 akhir pekan kemarin. Meski demikian, bomber 31 tahun itu tetap sukses menyumbang satu gol di akhir pertandingan.
Pada babak 16 besar melawan Levante, Messi juga tak dimainkan di leg pertama. Setelah Barca tertinggal agregat 1-2, barulah entrenador Ernesto Valverde menurunkan La Pulga di partai leg kedua. Hasilnya, Barca berbalik menang dengan skor agregat 4-2.
Boateng Masuk Skuat
Pemain lain yang harus absen adalah Ousmane Dembele. Penyerang sayap muda itu harus menepi lantaran mendapat cedera pergelangan kaki dalam laga melawan Leganes akhir pekan kemarin.
Selain absennya Messi dan Dembele, satu hal lagi yang menjadi perhatian dari skuat Barca yang dibawa ke Sevilla adalah masuknya pemain yang baru saja didatangkan dari Sassuolo dengan status pinjaman, Kevin-Prince Boateng.
Boateng pun bisa jadi bakal menjalani debutnya berseragam Barca dalam partai yang bakal digelar di Ramon Sanchez Pizjuan ini. Meski demikian, Valverde kemungkinan tak akan langsung memasang Boateng menjadi starter.
Skuat Lengkap
Berikut daftar skuat Barcelona untuk lawatan ke kandang Sevilla selengkapnya:
Kiper: Marc-Andre Ter Stegen, Jesper Cillessen
Bek: Nelson Semedo, Gerard Pique, Clement Lenglet, Jordi Alba, Sergi Roberto, Thomas Vermaelen
Gelandang: Ivan Rakitic, Denis Suarez, Philippe Coutinho, Arthur, Kevin-Prince Boateng, Carles Alena, Arturo Vidal, Oriol Busquets
Penyerang: Luis Suarez, Malcom, Riqui Puig.
Video Menarik
Berita video penyebab meninggalnya Ronaldikin, suporter yang wajahnya mirip bintang sepak bola dunia, Ronaldinho, menurut sang adik.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ter Stegen: Barca Sudah Tepat Denda Dembele
Liga Inggris 23 Januari 2019, 20:41 -
Luis Suarez: Siapapun Mau Main untuk Klopp
Liga Inggris 23 Januari 2019, 20:02 -
Ernesto Valverde Indikasikan Denis Suarez Segera Gabung Arsenal
Liga Spanyol 23 Januari 2019, 18:00 -
Selain Denis Suarez, Arsenal Incar Satu Pemain Barcelona Lagi
Liga Inggris 23 Januari 2019, 17:20 -
Direkrut Barca, Boateng Incar Posisi Suarez
Liga Spanyol 23 Januari 2019, 16:54
LATEST UPDATE
-
Bayern Coba Goda Jurrien Timber, Begini Respon Arsenal
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:06 -
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR