
Bola.net - Barcelona tampil tangguh untuk menundukkan Valencia dalam duel pekan ke-33 La Liga 2023/2024, Selasa 30 April 2024. Blaugrana menang dengan skor meyakinkan 4-2.
Bermain di Lluis Companys, Barca harus terus meraih poin untuk mengamankan posisi peringkat dua klasemen Liga Spanyol. Valencia pun mengusung misi untuk mencoba naik ke zona Eropa.
Kali ini Valencia sempat unggul karena kesalahan Marc Andre ter Stegen. Namun, Barca menunjukkan kelasnya dengan mencetak gol-gol penting di babak kedua.
Empat gol Barca kali ini datang dari Fermin Lopez (22') dan hattrick Robert Lewandowski (49', 82', 90+3'), sementara Valencia melawan melalui gol-gol Hugo Duro (27') dan Pepelu (38').
Kemenangan ini menjaga posisi Barca di peringkat dua klasemen Liga Spanyol 2023/2024 dengan torehan 73 poin dari 33 pertandingan. Valencia tertahan di peringkat ke-8.
Yuk cek ulasan pertandingan selengkapnya, Bolaneters!
Babak pertama

Pertandingan dimulai langsung dengan intensitas tinggi. Barca coba mengambil inisiatif serangan. Valencia pun tampak siap melawan. 10 menit laga berjalan.
Menit ke-22, Barca memecah kebuntuan. Dimulai dari pergerakan Cancelo di sisi kiri, bola diterima Raphinha yang lantas mengirim umpan silang. Bola pun ditanduk Fermin dengan akurat. Gol! Barca 1-0 Valencia.
Menit ke-27, Valencia menyamakan kedudukan. Ter Stegen membuat kesalahan fatal. Menerima back-pass, kiper Jerman itu coba mengecoh Hugo Duro tapi gagal. Duro lantas mencuri bola dan tinggal mendorongnya ke gawang kosong. Gol! Barca 1-1 Valencia.
Menit ke-38, Valencia berbalik unggul. Araujo menjatuhkan Peter di area terlarang, wasit menunjuk titik putih. Pepelu maju sebagai eksekutor dan menaklukkan Ter Stegen dengan meyakinkan. Gol! Barca 2-1 Valencia.
Menit ke-45+3, bencana bagi Valencia. Kiper mereka, Mamardashvili dihukum kartu merah langsung untuk handball di luar kotak penalti dalam upaya menghentikan pergerakan Yamal.
Babak kedua

Laga dilanjutkan kembali dengan situasi yang cukup menarik. Valencia tengah memimpin dengan skor 2-1, tapi mereka kehilangan kiper dan kekurangan jumlah pemain.
Menit ke-49, Barca menyamakan kedudukan. Skema tendangan sudut, bola lambung sepakan Gundogan ditanduk Lewandowski dengan keras di tiang dekat. Gol! Barca 2-2 Valencia.
Valencia terus melawan, tapi kalah jumlah pemain membuat mereka kesulitan mengimbangi permainan Barca. Laga memasuki 10 menit akhir.
Menit ke-82, Barca mencetak gol ketiga. Berawal dari tendangan sudut, terjadi kemelut di kotak penalti Valencia. Bola lantas dibelokkan kepala Araujo, mengarah ke Lewandowski yang siap menanduk. Gol! Barca 3-2 Valencia.
Menit ke-90+3, Lewandowski membungkus hattrick. Tendangan bebas cukup jauh dari kotak penalti, Lewy melepas tembakan melengkung ke tiang dekat. Gol! Barca 4-2 Valencia.
Statistik pertandingan Barcelona vs Valencia
Tembakan: 27 - 5
Tembakan tepat sasaran: 13 - 3
Penguasaan bola: 80% - 20%
Operan: 738 - 186
Akurasi operan: 90% - 58%
Pelanggaran: 12 - 5
Kartu kuning: 1 - 0
Kartu merah: 0 - 1
Offside: 2 - 2
Tendangan sudut: 15 - 1
Susunan pemain
BARCELONA (4-3-3): Ter Stegen; Cancelo, Cubarsi, Araujo, Kounde; Fermin, Christensen, Gundogan; Raphinha, Yamal, Lewandowski
Pelatih: Xavi
VALENCIA (4-4-2): Mamardashvili; Vazquez, Gasiorowski, Mosquera, Correia; Lopez, Pepelu, Guerra, Gonzalez; Duro, Almeida
Pelatih: R. Baraja
Klasemen Liga Spanyol 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Barcelona vs Valencia: Skor 4-2
Liga Spanyol 30 April 2024, 04:07
-
Hasil Piala Asia U-23 Jepang U-23 vs Irak U-23: Skor 2-0
Asia 30 April 2024, 02:41
-
Hasil Napoli vs AS Roma: Skor 2-2
Liga Italia 29 April 2024, 00:57
LATEST UPDATE
-
Robert Lewandowski Ogah Jadi Pemain Cadangan di Barcelona
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 16:11
-
Joan Garcia Samai Rekor Ter Stegen Lewat Penampilan Heroik di Derby Catalan
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 16:03
-
Link Nonton Streaming Persik vs Persib Hari Ini - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 5 Januari 2026, 15:51
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 15:44
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 5 Januari 2026, 15:40
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 15:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR