
Bola.net - Ilkay Gundogan senang bisa bergabung dengan Barcelona. Keputusannya ini tidak dapat diganggu-gugat sejak awal, bahkan oleh seorang Josep Guardiola.
Manajer Manchester City tersebut sempat berharap Gundogan bertahan. Kualitas dan pengalaman sang kapten masih dibutuhkan untuk musim 2023/2024.
Kontrak baru sempat disodorkan kepada pemain berusia 32 tahun tersebut. Sayangnya, Gundogan tidak menerima kontrak tersebut dan memilih proposal dari Barcelona.
Alhasil, Gundogan akhirnya pergi secara gratis dari Etihad Stadium. Ia dikontrak oleh Blaugrana dengan durasi selama dua tahun.
Gagal Diyakinkan

Kepindahannya itu ternyata tidak lepas dari kegagalan Guardiola meyakinkan dirinya untuk tidak pindah ke Barcelona.
“Dia tidak bisa berbuat banyak untuk meyakinkan saya [agar tidak pindah ke Barcelona],” ungkap Gundogan dilansir dari AS.
“Bagi saya, keputusan saya sudah jelas. Karena kami sudah kenal selama tujuh tahun, kadang dengan tatap mata, kami bisa bisa saling mengerti,” jelas dia.
Yang Pertama
Kendati begitu, Gundogan menyampaikan perpisahannya dengan Guardiola baik-baik saja. Bahkan, Guardiola adalah orang pertama yang diberitahu saat ia jadi ke Barcelona.
“Saya ingin dia mendengar berita langsung dari saya,” katanya.
“Saya waktu itu sedang liburan. Lalu akhirnya saya meneleponnya untuk memberi tahu segalanya,” lanjutnya lagi.
Sumber: AS
Bacaan Terkait:
- Yang Bisa Diberikan Ilkay Gundogan pada Barcelona: Pengalaman dan Kualitas
- Update Bursa Transfer Barcelona 2023/2024
- 8 Jebolan Bundesliga yang Sukses Besar di Premier League, Dominik Szoboszlai Berikutnya?
- Jika Hanya Ilkay Gundogan, Barcelona Berpotensi Ubah Formasi Pakem: Tidak Lagi Pakai Single Pivot
- 10 Gelandang Terbaik Saat Ini Versi ESPN: Dari De Jong, Casemiro, hingga Bellingham
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cerita Barcelona Dapatkan Ilkay Gundogan: Ternyata Tawarannya Kecil
Liga Spanyol 18 Juli 2023, 14:30
-
Calon Pengganti Fabinho di Liverpool: Kalvin Phillips!
Liga Inggris 18 Juli 2023, 07:05
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR