
Bola.net - Kabar mengejutkan datang dari Real Madrid yang dikabarkan sedang membidik Joao Neves dari PSG. Gelandang muda itu disebut-sebut sebagai target utama Xabi Alonso di bursa transfer musim panas ini.
Real Madrid resmi memasuki era baru sejak awal pekan kemarin. mereka resmi mengangkat Xabi Alonso sebagai pelatih menggantikan Carlo Ancelotti.
Sang legenda Los Blancos dikabarkan sudah mulai menyusun rencana untuk memperkuat skuadnya. Ada beberapa pemain yang ingin ia boyong ke Bernabeu.
Menurut laporan Fichajes, Alonso telah menyusun daftar target transfer, dengan Joao Neves menjadi salah satu nama yang paling diminati.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Sangat Dibutuhkan Alonso
Laporan tersebut mengungkapkan bahwa Alonso sangat menginginkan kehadiran Neves di Santiago Bernabeu. Pelatih asal Spanyol itu menilai sang gelandang cocok dengan kebutuhan tim.
Real Madrid saat ini dinilai kurang memiliki gelandang bertahan yang sesuai dengan keinginan Alonso. Ia membutuhkan pemain yang tidak hanya kuat dalam merebut bola, tapi juga mampu mengatur sirkulasi permainan.
Neves dinilai sempurna memenuhi kriteria tersebut, terbukti dari performa gemilangnya bersama PSG musim ini.
Proses Transfer yang Tidak Mudah
Meski begitu, laporan yang sama mengungkapkan bahwa Madrid akan kesulitan mendapatkan tanda tangan Neves. PSG dikabarkan tidak berniat melepas aset berharganya ini.
Luis Enrique, pelatih PSG, sangat mengandalkan Neves di lini tengah. Ia menganggap gelandang Portugal itu sebagai pilar penting tim dan enggan melepasnya.
Posisi PSG juga cukup kuat karena Neves masih terikat kontrak hingga 2029. Sehingga mereka tidak perlu buru-buru melepasnya.
Skema Barter Pemain
Real Madrid dikabarkan tidak menyerah begitu saja. Los Blancos disebut sedang mempertimbangkan skema barter pemain untuk mendapatkan Neves.
Yang mengejutkan, pemain yang akan dijadikan "tumbal" dalam transfer ini tidak lain adalah Rodrygo Goes.
Klasemen La Liga
Sumber: Fichajes
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inikah Pembelian Pertama Xabi Alonso di Real Madrid?
Liga Spanyol 28 Mei 2025, 19:43
-
Final Liga Champions di Allianz Arena: Panggung Baru, Luka Lama
Liga Champions 28 Mei 2025, 12:33
LATEST UPDATE
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
-
Terungkap, Alasan Menarik John Herdman Terima Pinangan Melatih Timnas Indonesia
Tim Nasional 4 Januari 2026, 10:56
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 10:43
-
Barcelona dan Hobi Menang dengan Skor 2-0
Liga Spanyol 4 Januari 2026, 10:14
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 4 Januari 2026, 10:13
-
Meyakini Declan Rice sebagai Gelandang Terbaik Dunia
Liga Inggris 4 Januari 2026, 08:46
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 4 Januari 2026, 08:04
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 07:22
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43





















KOMENTAR