Bola.net - - Pemain Real Betis, Joaquin, mengaku pernah menolak pindah ke Real Madrid dan di awal kariernya. Ia menolak kesempatan tersebut karena pada waktu itu ingin tetap bertahan di klubnya sekarang.
Pemain sayap yang akan berusia 36 tahun pada bulan Agustus mendatang tersebut sudah bergabung dengan Real Betis sejak tahun 2000. Ia pernah meninggalkan Real Betis untuk bergabung dengan sejumlah klub mulai dari Valencia, Malaga hingga Fiorentina.
Pada musim panas tahun 2015, Joaquin kembali bermain di Real Betis dan sekarang menjadi kapten tim besutan Victor Sanchez tersebut. Musim ini, ia baru mencatatkan 17 penampilan karena mengalami masalah cedera lutut.
Ketika masih muda, Joaquin mengungkapkan pernah menjadi incaran klub besar seperti Real Madrid dan Chelsea. Namun ia menolak kesempatan tersebut karena Real Betis klub yang dinilai mampu mengembangkan bakatnya.
"Real Madrid selalu punya ketertarikan besar pada saya. Pada saat itu saya punya presiden sulit, tapi saya bahagia dan tak memaksakan diri hengkang," kata Joaquin seperti dikutip Football Espana.
"Ayah saya ingin saya menemui Mourinho tapi saya tak ingin menuju Chelsea. Apa yang harus saya lakukan pada siang hari di Inggris? Tidur? " jelasnya.
Sementara itu, Real Betis di La Liga musim ini berada di peringkat 15 setelah menjalani 22 pertandingan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Joaquin: Real Madrid dan Chelsea Saya Tolak
Liga Spanyol 23 Februari 2017, 22:15
-
Matip Mengaku Optimis Liverpool Bisa Tembus Empat Besar
Liga Inggris 23 Februari 2017, 20:53
-
Data dan Fakta Premier League: Chelsea vs Swansea City
Liga Inggris 23 Februari 2017, 15:55
-
Prediksi Chelsea vs Swansea City 25 Februari 2017
Liga Inggris 23 Februari 2017, 15:45
-
Conte Soal Tiongkok: Uang Bukan Segalanya
Liga Inggris 23 Februari 2017, 15:25
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR