Bola.net - - Gelandang Real Madrid Luka Modric mengecam pihak-pihak yang belakangan ini mulai menyuarakan keraguannya kepada pelatih Los Blancos Zinedine Zidane.
Sejak dipercaya untuk menangani Madrid dari tangan Rafael Benitez pada 2016 lalu, Zidane menunjukkan kinerja yang luar biasa. Di luar dugaan ia sanggup memberikan banyak trofi juara dalam waktu singkat bagi Cristiano Ronaldo cs.
Contohnya saja di sepanjang tahun 2017 lalu. Ia sukses membawa Madrid meraih lima gelar sekaligus. Pretasi itu belum pernah diraih sebelumnya dalam sejarah Los Blancos.
Akan tetapi, musim ini kinerja Madrid menurun di bawah asuhannya. Madrid tertinggal jauh dari Barcelona di Liga dan sudah tersingkir dari pentas Copa Del Rey. Satu-satunya harapan mereka meraih juara adalah dengan memenangkan Liga Champions saja.
Alhasil, banyak suara-suara sumbang yang mulai menyelimuti pelatih asal Prancis tersebut. Banyak yang mulai meragukan kemampuan dan kepemimpinan Zidane.
Zinedine Zidane.
Namun Modric langsung melancarkan pembelaan pada pelatih 45 tahun itu. Pemain asal Kroasia ini menegaskan bahwa situasi buruk ini memang wajar dialami siapa saja dan pasti akan segera berlalu.
"Saya tidak percaya bahwa bos dipertanyakan setelah semua yang ia raih. Itu gila," ketusnya seperti dilansir Goal International.
"Kami tahu bahwa terkadang segala sesuatunya berjalan dengan baik di sepakbola dan di lain waktu segala sesuatunya berjalan buruk. Mempertanyakan pelatih adalah sesuatu yang saya tidak bisa mengerti, tentu kita mendukungnya," tegas Modric.
"Apa yang terjadi pada pertandingan terakhir bukanlah masalah fisik, kita harus bertahan lebih baik dan menutupi kesenjangan dengan lebih efisien," serunya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lawan PSG, Modric: Kenapa Kami Harus Takut?
Liga Spanyol 28 Januari 2018, 22:41 -
Kemampuan Zidane Mulai Dipertanyakan, Modric: Itu Gila!
Liga Spanyol 28 Januari 2018, 22:01 -
Zidane Minta Madrid Jaga Konsistensi
Liga Spanyol 28 Januari 2018, 21:06 -
Presiden PSG Respon Ketertarikan Real Madrid pada Neymar
Liga Eropa Lain 28 Januari 2018, 20:05 -
Ronaldo Sudah Cetak Lebih Dari 100 Gol Lewat Penalti
Liga Spanyol 28 Januari 2018, 19:32
LATEST UPDATE
-
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR