
Bola.net - Masa depan karier Memphis Depay masih terombang-ambing. Sampai sekarang Depay masih berstatus pemain Barcelona, tapi tidak ada jaminan dia bakal bertahan.
Situasinya cukup pelik. Depay baru saja bergabung dengan Barca di era Ronald Koeman, tepatnya pada tahun ... lalu. Jadi, seharusnya tidak ada alasan melepasnya begitu cepat.
Persoalannya, Barca mulai mengalami perubahan besar di bawah bimbingan Xavi. Penyerang-penyerang baru direkrut, seperti Pierre-Emerick Aubameyang dan Robert Lewandowski.
Jadi, andai memaksa bertahan di Barca, Depay hanya akan jadipilihan ketiga di bawah Lewandowski dan Aubameyang. Lantas, apa keputusan Depay?
Hanya ingin bertahan
Mengutip Sport, Barca terus mendesak Depay untuk meninggalkan klub sesegera mungkin. Sudah ada beberapa tawaran yang masuk, tapi Depay tidak menunjukkan minat hengkang.
Barca sekarang sudah mulai bergerak dalam upaya mengembangkan tim di bawah bimbingan Xavi. Tentu bakal lebih baik jika skuad Barca sudah komplet, baik dalam pembelian pemain baru maupun penjualan pemain.
Kabarnya, Xavi akan bicara langsung dengan Depay bahwa jika dia bertahan maka tidak ada jaminan bermain. Namun, sejauh ini Depay hanya ingin bertahan, klub-klub yang berminat pun perlahan pergi.
Buruk bagi karier
Sekitar dua pekan lagi, La Liga 2022/23 bakal segera dimulai, tentu Barca harus segera membereskan dan menyiapkan skuad. Menjual Depay pun seharusnya mudah, ada banyak klub yang berminat.
Biar begitu, Depay sudah lama menegaskan bahwa dia tidak ingin pergi dan ingin terus bertahan di Barca. Dia yakin masih mendapatkan menit bermain meski ada beberapa pemain baru.
Lagi pula, kemungkinan Depay akan menuntut gaji besar kepada klub baru yang ingin merekrutnya. Karena itulah transfer jadi lebih sulit.
Di sisi lain, bertahan di Barca mungkin bukan keputusan terbaik bagi karier Depay. Terus dicadangkan tentu bisa mengganggu perkembangannya.
Sumber: Bola, Sport
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Frenkie de Jong Bocorkan Sikapnya ke Pemain Barcelona: Bakal Hengkang?
- Barcelona Disebut Tim Terbaik di Eropa, Xavi: Siapa Bilang Begitu?
- Statistik Jules Kounde vs 5 Bek Barcelona, Siapa Lebih Baik?
- Rencana Carlo Ancelotti untuk Eden Hazard: Pelapis Karim Benzema sebagai Penyerang Tengah
- Jika Frenkie De Jong Tetap Bertahan, Barcelona Tumbalkan Marc-Andre Ter Stegen
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Janji Ousmane Dembele, Berikan Segalanya untuk Barcelona!
Liga Spanyol 28 Juli 2022, 14:00
-
Jangan Dijual, Man City Butuh Bernardo Silva untuk Juara Liga Champions!
Liga Inggris 28 Juli 2022, 13:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
-
Lavani Tunjukkan Dominasi, Kalahkan Garuda Jaya 3-0 di Laga Perdana Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR