
Bola.net - Presiden La Liga, Javier Tebas, mengakui bahwa Lionel Messi layak mendapatkan kepergian yang lebih baik dari Barcelona. Sayangnya, Messi pergi dengan cara yang kurang memuaskan.
Pemain sebesar Messi seharusnya dilepas di stadion penuh dengan seremoni besar-besaran. Betapa tidak, Messi telah memberikan segalanya untuk Barca selama bertahun-tahun.
Sayangnya, Messi terpaksa pergi tanpa salam perpisahan yang layak. Barca harus melepas Messi karena masalah finansial, tidak ada seremoni, tidak ada pesta perpisahan di stadion penuh.
Perpisahan seperti ini dianggap kurang layak untuk pemain seperti Messi yang telah memberikan segalanya. Tebas selaku presiden liga juga setuju.
Tahu akan terjadi
Kepergian Messi tidak hanya berdampak buruk pada Barcelona. La Liga sebagai badan kompetisi juga ikut kehilangan. Messi adalah magnet penonton dan sponsor. Tanpa Messi, dan La Liga akan mengalami kerugian.
"Sama seperti ketika Cristiano Ronaldo, Pep Guardiola, atau Jose Mourinho pergi. Kami tahu bahwa suatu hari hal ini [kepergian Messi] akan terjadi," ujar Tebas kepada Sport.
"Kami sangat beruntung pernah memiliki dua pesepak bola terbaik di dunia dalam dua tim terbaik di dunia."
"Sebagai liga, kami mendapatkan keuntungan dari hal itu untuk memosisikan diri di barusan terdepan," sambung Tebas.
Harusnya dapat lebih layak
Bagaimanapun, Tebas mengakui kepergian Messi sedikit menyakitkan, terkesan terpaksa. Pemain terbaik di dunia seharusnya layak mendapatkan kepergian yang lebih baik.
"Mungkin kepergian Messi sedikit lebih menyakitkan, sebab saya pribadi menganggap dia pemain terbaik dalam sejarah," lanjut Tebas.
"Dan dia tidak layak dilepas seperti itu. Bukan hanya untuk Barca, melainkan juga untuk La Liga," tandasnya.
Sumber: Sport
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Makin Meriah! Kessie Kini Juga Diincar oleh Barcelona
Liga Spanyol 12 September 2021, 22:15
-
Lionel Messi Tidak Layak Tinggalkan Barcelona dengan Cara Seperti Itu
Liga Spanyol 12 September 2021, 20:30
-
Bongkar! Presiden La Liga Sebut Kepergian Lionel Messi Bukan Masalah Uang
Liga Spanyol 12 September 2021, 19:00
-
Dani Olmo Tidak Menyesal Gagal Gabung Barcelona
Bundesliga 11 September 2021, 19:32
-
Aguero Tidak Mau Janjikan Jumlah Gol untuk Barcelona
Liga Spanyol 11 September 2021, 06:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR