Belakangan santer dikabarkan bahwa Llorente kian merapat dengan Juventus. Kedua pihak pun sudah mengadakan negosiasi, dan bahkan diyakini sudah sama-sama mencapai kata sepakat.
Saga transfer Llorente sudah dimulai sejak awal musim ini, di mana ia mengaku ingin bermain di klub lain. Hal itu menyebabkan klub kerap menepikan Llorente dari skuad Bilbao untuk pertandingan La Liga.
Los Leones tampaknya sudah merestui kepergian pemain 27 tahun tersebut. Akan tetapi mereka ingin Llorente pergi di akhir masa kontrak, yakni pada 30 Juni mendatang supaya mampu membantu Bilbao di sisa musim ini.
"Klub sudah mengatakan bahwa Llorente akan bertahan, setidaknya hingga sebuah klub membayar release clause-nya. Atas hormat akan hal itu, kami bersikap tenang," tutur Gurpegui.
"Kami tahu ia milik Bilbao hingga saatnya tiba dan hal yang bisa saya katakan pada Llorente sampai 30 Juni adalah bahwa ia bisa berada pada level tertinggi dan membantu kami mencetak gol sebanyak mungkin."
Saga transfer antara Llorente dengan Bilbao sudah menunjukkan akibat buruk bagi tim. Dengan diparkirnya Llorente, Bilbao pun harus terpuruk musim ini, dengan terhenti di peringkat 13 klasemen, berbekal 21 poin dari 17 laga. (gl/atg)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juve Hati-hati Sikapi Cedera Vucinic
Liga Italia 4 Januari 2013, 20:59
-
Juve Ingin Segera Datangkan Llorente
Liga Italia 4 Januari 2013, 19:45
-
Llorente Digandoli Rekan Setim di Bilbao
Liga Spanyol 4 Januari 2013, 10:40
-
Peluso: Gabung Juventus Ibarat Mimpi Jadi Nyata
Liga Italia 4 Januari 2013, 10:40
-
Juventus dan Fiorentina Berebut Giuseppe Rossi
Liga Italia 3 Januari 2013, 21:15
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR