
Bola.net - Mantan pemain PSG, Jerome Rothen, punya informasi bocoran terkait masa depan penyerang Kylian Mbappe. Pemain muda berusia 21 tahun diklaim hanya menunggu waktu saja untuk bergabung dengan Real Madrid.
PSG mendatangkan Kylian Mbappe pada 2017 lalu. Awalnya, PSG meminjam sang pemain dari AS Monaco pada musim 2017/2018, dengan kewajiban pembelian permanen dengan harga 180 juta euro pada Juli 2018.
Operasi transfer yang dilakukan PSG tersebut diyakini hanya trik untuk terhindar dari sanksi Financial Fair Play [FFP]. Sebab, pada waktu yang sama dengan kedatangan Kylian Mbappe, PSG juga membeli Neymar dari Barcelona dengan harga 222 juta euro.
Kylian Mbappe terus tampil bagus untuk PSG. Pada musim 2018/2019 lalu, dia mencetak 33 gol dari 29 laga di Ligue 1. Pada musim 2019/2020 ini, dari 20 laga, Kylian Mbappe sudah mencetak 18 gol dan lima assist.
Transfer Kylian Mbappe ke Real Madrid Hanya Menunggu Waktu
Real Madrid sejak lama dikaitkan dengan Real Madrid. Awal musim 2019/2020, Los Blancos sudah punya rencana membelinya. Hanya saja, Real Madrid sudah belanja lebih dari 300 juta euro dan tidak mungkin membeli Mbappe.
Namun, menurut sumber yang didapat Jerome Rothen, kepindahan Kylian Mbappe ke Real Madrid hanya soal waktu saja. Baik pindah pemain atau Real Madrid sudah punya keinginan untuk bekerja sama.
Jerome Rothen menilai transfer Kylian Mbappe ke Real Madrid bisa saja terjadi pada Juli 2020 mendatang. Namun, kesepakatan harus tertunda karena pandemi virus corona yang kini melanda.
"Saya tahu dari sumber klub bahwa kesepakatan untuk membawa Kylian Mbappe ke Real Madrid hampir selesai. Tetapi dengan apa yang telah terjadi, saya yakin bahwa kedatangan Mbappe di Real Madrid akan ditunda," ucap Jerome Rothen dikutip dari AS.
Kylian Mbappe ke Real Madrid 2021?
Walau batal pindah ke Real Madrid pada Juli 2020 ini, Jerome Rothen yakin bahwa Kylian Mbappe masa depannya tetap di Real Madrid. Jerome Rothen menilai Kylian Mbappe tidak akan meneken kontrak baru di PSG.
"Kylian Mbappe tidak mungkin akan memperpanjang kontraknya dengan PSG. Mereka akan punya kesepakatan karena PSG setuju untuk membiarkannya pergi musim panas ini. Menurut saya, ini hanya masalah waktu."
Jerome Rothen menambahkan, saat ini hubungan PSG dan Real Madrid sangat bagus. Kedua pihak membangun komunikasi yang bagus dan terbukti dari kesepakatan transfer Keylor Navas dan Alphonse Areola pada awal musim 2019/2020.
Sumber: AS
Baca Ini Juga:
- Gantikan Aubameyang, Arsenal Siapkan 50 Juta Euro untuk Beli Luka Jovic
- Martin Odegaard dan Cerita Kegagalan Liverpool Membelinya
- Dilepas Chelsea, Zinedine Zidane Buka Pintu Bernabeu untuk N'Golo Kante
- Real Madrid Siapkan Tawaran Ketiga untuk Paul Pogba, Gagal Lagi?
- Batal karena Guardiola, Ini Kisah Mesut Ozil yang Nyaris Gabung Barcelona
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pada Dasarnya, Neymar adalah Pesepakbola yang Suka Diajak Ribut
Liga Champions 12 April 2020, 18:00 -
Mantan Pemain PSG Bocorkan Masa Depan Kylian Mbappe: Pindah ke Real Madrid!
Liga Spanyol 12 April 2020, 15:23 -
Mengingat Selebrasi 'Sukhasana' Milik Erling Haaland, Apa Sih Maknanya?
Liga Champions 10 April 2020, 03:37 -
Halau Juventus dan Real Madrid, PSG Segera Permanenkan Mauro Icardi
Liga Italia 9 April 2020, 16:00
LATEST UPDATE
-
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR