
Bola.net - PSG nampaknya sudah tidak punya harapan untuk mempertahankan Neymar. Pemain asal Brasil itu diberitakan menolak tawaran perpanjangan kontrak dari manajemen PSG baru-baru ini.
Neymar yang baru dua musim membela PSG membuat kehebohan di bursa transfer musim panas kemarin. Ia secara terbuka menyebut ingin meninggalkan PSG dan bergabung dengan Barcelona.
Setelah serangkaian spekulasi, transfer tersebut batal terlaksana. Neymar pun akhirnya tetap bertahan di PSG pada musim panas ini.
Sport mengklaim bahwa PSG mencoba untuk mempertahankan Neymar dengan memberikan tawaran kontrak baru pada sang pemain. Namun tawaran itu ditolak mentah-mentah.
Simak situasi perpanjangan kontrak Neymar di bawah ini.
Tawaran Menggiurkan
Manajemen PSG diberitakan cukup serius untuk mempertahankan Neymar dari kejaran Barcelona.
Mereka meyakini bahwa Neymar adalah kepingan yang mereka butuhkan untuk mendominasi Eropa. Untuk itu mereka berusaha keras membujuk sang pemain untuk meneken kontrak baru di Paris.
Salah satu metode yang mereka gunakan adalah memberikan kontrak dengan nilai fantastis, yang mana kontrak ini jauh lebih besar dari kontrak Neymar saat ini yang notabene merupakan pemain termahal di PSG.
Tidak Tertarik
Namun laporan tersebut mengklaim bahwa Neymar menolak mentah-mentah tawaran dari PSG tersebut.
Sang pemain sudah bertekad untuk kembali ke Barcelona. Untuk itu ia ogah untuk menghabiskan waktunya lebih lama di Prancis.
Untuk itu ia menolak tawaran itu dan menunggu dengan sabar tawaran Barcelona di akhir musim nanti.
Jual Mahal
PSG sendiri masih mencoba untuk memperbaharui kontrak Neymar, namun mereka sudah siap dengan kemungkinan terburuk.
Mereka berencana untuk menjual Neymar dengan mahar 200 juta Euro jika mereka gagal mempertahankan pemain asal Brasil tersebut.
(Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mantap ke Barcelona, Neymar Tolak Kontrak Menggiurkan dari PSG
Liga Spanyol 18 November 2019, 21:40 -
PSG Bajak Transfer Jadon Sancho ke Manchester United
Liga Inggris 18 November 2019, 17:20 -
Kylian Mbappe Tak Masuk dalam Rencana Liverpool Musim Panas Nanti
Liga Inggris 18 November 2019, 14:30 -
Masih Ada Neymar dalam Rencana Barcelona
Liga Spanyol 17 November 2019, 20:00 -
Menghitung Peluang Neymar Hadapi Madrid di Bernabeu
Liga Champions 16 November 2019, 22:39
LATEST UPDATE
-
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR