
Bola.net - Satu yang pasti dari Real Madrid di musim ini: Rawan kebobolan di awal laga. Spesifiknya, Madrid rawan kebobolan dalam 15 menit pertama.
Dari tujuh pertandingan yang sudah dijalani di musim 2023/2024, Madrid sudah kebobolan lebih dulu dalam periode waktu tersebut di empat pertandingan berbeda.
Itu sudah termasuk pekan ke-6 Liga Spanyol 2023/2024 saat melawan Atletico Madrid. Gawang Madrid sudah jebol saat laga baru memasuki menit ke-4.
Tidak seperti tiga laga lain yang berakhir dengan comeback, Madrid kini harus tersungkur di Metropolitano Stadium. Madrid pulang dengan kekalahan 1-3 (25/9/2023) WIB.
Waktu yang Rawan
Sebelum melawan Atletico, Madrid juga merasakan betul 15 menit pertama jadi waktu yang rawan kebobolan seperti di tiga laga lain.
Pada pekan ke-2 misalnya, gawang Madrid sudah kebobolan saat Almeria mencuri gol cepat di menit ke-3. Madrid beruntung bisa comeback dan menang dengan skor 3-1.
Kejadian terulang pada pekan ke-4. Saat menang 2-1 atas Getafe, gawang Madrid lebih dulu kebobolan saat laga baru memasuki menit ke-11.
Pekan selanjutnya, Madrid kembali kebobolan lebih dulu saat menang 2-1 atas Real Sociedad. Tim lawan mencuri gol di menit ke-5.
Jadi Perhatian

Carlo Ancelotti menaruh perhatian khusus pada fenomena buruk tersebut. Ia juga sudah mengingatkan tren negatif ini kepada para pemainnya.
“Kami sudah berbicara tentang hal ini [kebobolan cepat] sebelumnya. Ini sudah kali keempat [vs Atletico],” katanya dilansir dari Managing Madrid.
“Sudah empat kali lawan bisa unggul lebih dulu di awal laga dari kami, dan kami bisa comeback tiga kali saja,” lanjut manajer Real Madrid tersebut.
Bermasalah di Pertahanan
Ancelotti mengakui bahwa buruknya pertahanan Madrid memang jadi salah satu faktor kebobolan cepat kerap terjadi di awal musim ini.
“Tiga gol mereka [vs Atletico] lewat proses yang sama. Kami semua tidak berada dalam posisi yang bagus dan tidak kompak saat tiga gol tersebut terjadi,” jelasnya.
“Saya rasa, masalah utama kami ada pada bagian pertahanan daripada sisi serangan,” akunya lagi.
Sumber: Managing Madrid
Klasemen La Liga
Baca Juga:
- Dua Faktor Jude Bellingham Tidak Berfungsi di Derbi Madrid
- Jadwal Lengkap La Liga 2023/2024
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Liga Spanyol: Barcelona Come Back Menang, Real Madrid Malu di Metropol
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor La Liga 2023/2024
- Athletic Bilbao Panaskan Papan Atas La Liga: 5 Laga Tak Terkalahkan, 11 Gol, 4 Clean Sheet
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Real Madrid Ini Bakal Gantikan Kylian Mbappe di Skuat PSG?
Liga Spanyol 25 September 2023, 22:37
-
Cahaya Takefusa Kubo Terangi Reale Arena
Liga Spanyol 25 September 2023, 13:45
-
Real Madrid Kalah dari Atletico, Ancelotti: Ini Kesalahan Saya!
Liga Spanyol 25 September 2023, 10:43
-
Masalah Utama Real Madrid: Rawan Kebobolan dalam 15 Menit Pertama
Liga Spanyol 25 September 2023, 10:35
-
Dua Faktor Jude Bellingham Tidak Berfungsi di Derbi Madrid
Liga Spanyol 25 September 2023, 10:05
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR