
Bola.net - Masalah yang dialami Real Madrid tidak bisa diselesaikan dalam satu malam saja. Eks pemain Los Merengues, Steve McManaman, yakin kalau klub harus melakukan perombakan besar-besaran untuk bisa bangkit kembali.
Dalam beberapa tahun terakhir, Real Madrid mengalami tren penurunan prestasi. Musim lalu, contohnya. Mereka memang mampu menjuarai La Liga, tapi fakta bahwa Madrid tersingkir di babak 16 besar Liga Champions tidak bisa dilupakan begitu saja.
Situasinya kian memburuk di musim ini. Dalam ajang La Liga, klub besutan Zinedine Zidane itu sedang berada di peringkat ke-4 dan baru saja menelan kekalahan di tangan klub medioker, Deportivo Alaves.
Real Madrid juga tengah terseok-seok di Liga Champions. Dua kemenangannya sejauh ini hanya berasal dari Inter Milan, yang situasinya jauh lebih buruk ketimbang Los Merengues. Mereka bahkan belum mampu mengalahkan klub sekelas Shakhtar Donetsk dan Borussia Monchengladbach.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Untung Tidak Ada Fans di Stadion
Situasi ini membuat McManaman, yang pernah memperkuat Real Madrid dari tahun 1999 hingga 2003, angkat bicara. Seperti kebanyakan orang, pria berkebangsaan Inggris tersebut tahu kalau Madrid sedang kesulitan.
"Mereka kesulitan. Mereka kesulitan di Liga Champions dan La Liga. Performa saat melawan Shakhtar menarik," buka McManaman dikutip dari Goal International.
"Mereka kalah dari Alaves di kandang dan bagusnya fans tidak berada di sana. Jika ada, mereka [pemain Madrid] akan mendapatkan segala macam makian dan saputangan putih akan dikeluarkan," lanjutnya.
Dipersulit Pandemi Covid-19
McManaman merasa bahwa perombakan besar-besaran di dalam tim sangat dibutuhkan agar bisa bangkit. Namun karena pandemi Covid-19, ia ragu kalau klub memiliki dana yang cukup untuk melakukannya.
"Pandemi memengaruhi mereka dengan sangat buruk seperti tim Spanyol lainnya tanpa kesepakatan hak siar yang sama seperti kami di Inggris, jadi kondisi finansial mereka tidak bagus untuk mendatangkan pemain baru," tambahnya.
"Jika mereka ingin sukses, seperti dulu, mereka harus melakukan sesuatu di bursa transfer. [Luka] Modric telah berusia 35 tahun, Sergio Ramos hampir 35 tahun, [Karim] Benzema dan Toni Kroos akan mencapai usia di mana mereka takkan berkembang dan bahkan memburuk," pungkasnya.
Pengaruh pandemi terhadap Real Madrid sangat terlihat di bursa transfer musim panas kemarin. Mereka tidak mampu mendatangkan pemain anyar kecuali Martin Odengaard yang baru pulang dari masa pinjamannya di Real Sociedad.
(Goal International)
Baca juga:
- Real Madrid Konfirmasi Eden Hazard Alami Cedera Ini
- Pengakuan Antonio Conte, Inter Milan Buat Kesalahan saat Hadapi Real Madrid
- Tantang Shakhtar Donetsk, Karim Benzema Bakal Perkuat Real Madrid
- Data dan Fakta Liga Champions: Shakhtar Donetsk vs Real Madrid
- Prediksi Shakhtar Donetsk vs Real Madrid 2 Desember 2020
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Shakhtar Donetsk vs Real Madrid di Vidio
Liga Champions 1 Desember 2020, 22:33
-
Dukung Real Madrid, Pelatih PSIS Jagokan Bayern Munchen di Liga Champions
Bundesliga 1 Desember 2020, 21:39
-
Rennes Diskon Harga Eduardo Camavinga, Tertarik Beli MU, Real Madrid?
Liga Inggris 1 Desember 2020, 21:37
-
Diincar Banyak Klub, Nacho Ucapkan Sumpah Setia Pada Real Madrid
Liga Spanyol 1 Desember 2020, 18:20
-
5 Pemain Kunci Shakhtar Donetsk di Laga Kontra Real Madrid
Liga Champions 1 Desember 2020, 15:13
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR