
Bola.net - Real Madrid meraih kemenangan vital pada laga melawan Real Valladolid di pekan ke-21 La Liga. Los Blancos menang dengan skor 1-0 lewat gol tunggal yang dicetak Nacho Fernandez pada menit ke-78.
Berlaga di Estadio Municipal José Zorrilla, Senin (27/1/2020) dini hari WIB, Real Madrid dibuat repot sang tuan rumah. Sempat ada gol pada menit ke-12, tetapi gol dari Casemiro dianulir wasit.
Pemain asal Brasil tertangkap dalam posisi offside sebelum menyundul bola. Dalam tayangan VAR, Casemiro dinyatakan offside bagian lengannya dalam posisi lebih dekat ke gawang dibanding pemain Valladolid.
Real Madrid pun mengalami kebuntuan hingga babak pertama usai. Karim Benzema dan Isco tidak mampu mendapat banyak peluang. Valladolid bermain sangat disiplin pada laga tersebut.
Nacho Fernandez, Pilihan Jitu Zinedine Zidane
Real Madrid dalam masalah serius jelang laga kontra Valladolid. Dani Carvajal tidak bisa tampil karena akumulasi kartu. Alvaro Odriozola baru saja dipinjamkan ke Bayern Munchen. Tidak ada stok pemain di posisi bek kanan.
Zinedine Zidane kemudian membuat pilihan yang jitu. Dia memainkan Nacho di posisi bek kanan. Pemain berusia 28 tahun pun tampil sangat bagus. Dia mampu bertahan dengan solid di sisi kanan.
Pada menit ke-78, Nacho maju ke kotak penalti lawan. Dia kemudian menyundul bola yang dikirim Toni Kroos. Nacho mencetak gol pertamanya sejak 2018. Nacho membawa Real Madrid menang 1-0.
"Nacho memeluk Zidane untuk merayakan gol yang dicetaknya, momen itu menunjukkan betapa baiknya situasi yang terjadi di ruang ganti sekarang," tulis jurnalis Marca, Juan Ignacio García-Ochoa.
Real Madrid Berada di Jalur Juara

Gol Nacho Fernandez, sambung Juan Ignacio García-Ochoa, membuat Real Madrid kini berada di jalur juara. Sebab, dia menjadi bukti bahwa Real Madrid punya banyak cara untuk meraih kemenangan.
Real Madrid tidak hanya bergantung pada Karim Benzema untuk memburu kemenangan. Los Blancos juga tidak mengandalkan para gelandang, pemain belakang, bahkan yang jarang tampil pun, bisa membawa tim meraih tiga poin.
"Dengan tiga poin, Real Madrid menjauh dari Barcelona di puncak klasemen La Liga dan Los Blancos menunjukkan tanda-tanda serius bahwa mereka melakukan apa yang dilakukan juara," kata Juan Ignacio García-Ochoa.
Real Madrid kini berada di puncak klasemen La Liga dengan 46 poin, unggul tiga poin dari Barcelona yang berada di posisi kedua.
Sumber: Marca
Baca Ini Juga:
- Hasil dan Klasemen Liga Spanyol Pekan ke-21: Real Madrid ke Puncak Klasemen
- Apa Gunanya Penguasaan Bola, Barcelona?
- 48 Jam untuk Temukan Pengganti Luis Suarez, Siapa yang Dibidik Barcelona?
- Man of the Match Real Valladolid vs Real Madrid: Nacho Fernandez
- Hasil Pertandingan Real Valladolid vs Real Madrid: Skor 0-1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Legenda Liverpool: Salah Atau Mane Bisa Tergoda Pindah ke Madrid Atau Barcelona
Liga Inggris 27 Januari 2020, 21:26
-
Di Tangan Mourinho, Gareth Bale Diyakini Bisa bersinar Kembali
Liga Inggris 27 Januari 2020, 20:55
-
Arsenal Coba Rekrut James Rodriguez
Liga Inggris 27 Januari 2020, 18:00
-
Apa Alasan Zinedine Zidane Memeluk Nacho Fernandez?
Liga Inggris 27 Januari 2020, 14:02
-
Nacho Jadi Pahlawan Real Madrid
Galeri 27 Januari 2020, 11:18
LATEST UPDATE
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR