
Bola.net - Raksasa La Liga, Real Madrid sepertinya akan kembali melakukan tradisi mereka merekrut bintang mahal dengan menggaet Kylian Mbappe dan Erling Braut Haaland.
Sebagai salah satu klub terbesar di dunia, wajar jika Real Madrid selalu dikaitkan dengan nama-nama pemain top, termasuk Mbappe dan Haaland.
Kedua nama di atas untuk saat ini memang disebut-sebut sebagai dua pemain muda terbaik di dunia, berkat performa impresifnya bersama klub masing-masing, yakni PSG dan Borussia Dortmund.
Kylian Mbappe Merapat

Beberapa waktu lalu, Mbappe mengungkapkan bahwa ia sempat meminta kepada PSG untuk pindah klub. Real Madrid pun melayangkan tawaran resmi terhadap klub Prancis tersebut.
Sayang bagi Real Madrid, PSG ngotot menolak tawaran mereka. Alhasil, Mbappe kini tetap bertahan di Paris meski kontraknya akan habis pada penghujung musim ini.
Meski demikian, Real Madrid sepertinya akan tetap berhasil mendapatkan tanda tangan Mbappe. Pengumuman soal kedatangan Mbappe diyakini akan dilakukan usai laga versus PSG di 16 besar Liga Champions.
Rencana Real Madrid
Kini seperti dilansir Fichajes, Real Madrid rupanya tak hanya menargetkan Mbappe. Sembari terus mengebut perekrutan Mbappe, Los Blancos diklaim juga siap mengamankan tanda tangan Haaland.
Haaland sendiri diyakini akan meninggalkan Dortmund pada musim panas mendatang ketika klausul rilisnya senilai 80 juta euro sudah aktif.
Selain Real Madrid, Haaland kabarnya juga diminati oleh sejumlah klub top Eropa lainnya, mulai dari Chelsea, Manchester City, Manchester United, hingga Liverpool.
Klasemen La Liga
Sumber: Fichajes
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Madrid Siap Bersaing Dengan Liverpool Untuk Boyong Bek Wolverhampton
Liga Spanyol 21 Desember 2021, 20:35
-
Telikung Chelsea, Real Madrid Terdepan untuk Transfer Jules Kounde
Liga Spanyol 21 Desember 2021, 19:00
-
Real Madrid Bakal Uangkan Eden Hazard di Tahun 2022
Liga Spanyol 21 Desember 2021, 18:20
-
Real Madrid Bajak Pemain Inter Milan Ini di 2022?
Liga Spanyol 21 Desember 2021, 16:55
-
Prediksi Athletic Bilbao vs Real Madrid 23 Desember 2021
Liga Spanyol 21 Desember 2021, 16:07
LATEST UPDATE
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR