Bola.net - Barcelona tidak diperkuat oleh Lionel Messi pada laga melawan Getafe, Sabtu (28/9/2019) malam WIB. Meskipun begitu, Barcelona tetap menang karena mereka memiliki Marc-Andre ter Stegen.
Barcelona menang dengan skor 2-0 pada laga pekan ke-7 La Liga 2019/2020 yang digelar di Coliseum Alfonso Perez. Dua gol klub asal Catalan itu dicetak oleh Luis Suarez dan Junior Firpo.
Kemenangan ini membuat Barcelona mulai menapak papan atas klasemen La Liga. Barcelona kini mengumpulkan 13 gol dari tujuh laga yang sudah dimainkan. Barca selalu menang dalam dua laga terakhir.
Performa Marc-Andre ter Stegen lagi-lagi menjadi buah bibir pada laga ini. Bukan hanya mampu menjaga gawangnya tidak kebobolan, dia juga ambil bagian dalam proses gol Barcelona. Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Masih No Messi No Party?
Lionel Messi tidak bisa bermain pada laga Getafe vs Barcelona. Hal ini sempat dikhawatirkan bakal membuat kekuatan Barcelona bakal tereduksi. Sebab, selama ini La Pulga selalu menjadi tumpuan bagi Barca.
Lionel Messi sendiri absen karena mengalami cedera. Pemain berusia 32 tahun mendapat cedera betis saat Barcelona menang 2-1 atas Villarreal di laga sebelumnya.
No Messi No Party? Rupanya tidak juga. Sebab, kali ini Barcelona punya Marc-Andre ter Stegen. Kiper asal Jerman menjadi bintang pada laga melawan Getafe.
Pada menit ke-41, Ter Stegen mempertunjukkan aksi yang luar biasa. Awalnya, dia memotong serangan lawan dengan maju dan meninggalkan kotak penalti. Ter Stegen kemudian melepas bola panjang yang menjadi assist untuk Luis Suarez.
Umpan Ter Stegen membuat Suarez dengan mudah membobol gawang Getafe karena tinggal berhadapan dengan penjaga gawang.
Lihat Ter Stegen, Timnas Jerman
Ter Stegen tampil sangat prima pada laga melawan melawan Getafe. Kiper berusia 27 tahun mampu menjaga gawangnya untuk tidak kebobolan. Ter Stegen membuat satu penyelamatan penting. Dia juga membuat satu peluang dan assist.
Marc-André ter Stegen's game by numbers vs. Getafe:
— Squawka Football (@Squawka) September 28, 2019
1 save
1 clean sheet
1 chance created
1 assist
🙌 pic.twitter.com/eaHQcKgmpE
Catatan ini menegaskan bahwa Ter Stegen kini sedang berada dalam performa terbaiknya. Ter Stegen sangat layak untuk dilirik Joachim Loew menjadi kiper nomor satu di timnas Jerman. Selama ini, Loew selalu mengandalkan Manuel Neuer di bawah mistar.
Sumber: Squawka
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luar Biasa, Ousmane Dembele Sudah 8 Kali Cedera di Barcelona
Liga Spanyol 29 September 2019, 13:30
-
Wah, Ada Perang dingin di Internal Barcelona: Pemain vs Pimpinan
Liga Spanyol 29 September 2019, 09:40
-
Bikin Assist dan Bantu Barcelona Menang, Ter Stegen: Momen Sempurna
Liga Spanyol 29 September 2019, 09:20
-
Barcelona Masih Berminat Comot Willian
Liga Spanyol 29 September 2019, 06:20
-
Terungkap, Barcelona 'Diperas' Ajax Amsterdam untuk Transfer Frenkie De Jong
Liga Spanyol 29 September 2019, 04:40
LATEST UPDATE
-
Hasil Portsmouth vs Arsenal: Gabriel Martinelli Hattrick, The Gunners Menang 4-1
Liga Inggris 11 Januari 2026, 22:53
-
Live Streaming Inter vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 19:45
-
Rekor Persib Bandung: 100 Persen Menang dan Hanya Kebobolan Sekali di Kandang
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 18:01
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR