
Bola.net - Real Madrid akan menjamu Espanyol pada pekan ke-34 La Liga 2021/22, Sabtu 30 April 2022. Pertandingan Liga Spanyol di Santiago Bernabeu ini dijadwalkan kick-off jam 21:15 WIB.
Madrid saat ini memimpin klasemen dengan keunggulan 15 poin atas Barcelona dan Sevilla. Madrid kini hanya butuh hasil imbang. Tambahan satu poin saat meladeni Espanyol sudah cukup bagi mereka untuk mengunci gelar juara dengan empat laga tersisa.
Madrid tentu siap melakukannya. Sebab, dengan gelar juara La Liga berada dalam genggaman, Karim Benzema dan kawan-kawan akan mendapatkan suntikan motivasi yang sangat berharga untuk menjamu Manchester City di semifinal Liga Champions leg kedua.
Pada pekan ke-8, Madrid meraih hasil mengecewakan di kandang Espanyol, kalah 1-2. Tertinggal oleh gol-gol Raul de Tomas menit dan Aleix Vidal, Madrid hanya bisa menipiskan selisih skor lewat gol Karim Benzema.
Melawan Espanyol di Bernabeu nanti, pelatih Carlo Ancelotti kemungkinan akan merotasi beberapa pemainnya. Benzema kemungkinan akan mengawali laga dari bangku cadangan. Namun, mereka pasti siap tampil maksimal demi mengunci gelar juara La Liga yang ke-35.
Perkiraan Susunan Pemain
Real Madrid (4-3-3): Courtois; Vazquez, Vallejo, Marin, Marcelo; Valverde, Camavinga, Kroos; Asensio, Rodrygo, Vinicius.
Pelatih: Carlo Ancelotti.
Espanyol (4-3-3): D Lopez; Vidal, Calero, Cabrera, Pedrosa; Herrera, Morlanes, Darder; Puado, De Tomas, Vilhena.
Pelatih: Vicente Moreno.
Head-to-Head dan Performa
Head-to-Head di La Liga
- Pertemuan: 173
- Real Madrid menang: 104
- Gol Real Madrid: 380
- Imbang: 33
- Espanyol menang: 36
- Gol Espanyol: 194.
5 Pertemuan Terakhir
- 03-10-2021 Espanyol 2-1 Madrid (La Liga)
- 29-06-2020 Espanyol 0-1 Madrid (La Liga)
- 07-12-2019 Madrid 2-0 Espanyol (La Liga)
- 28-01-2019 Espanyol 2-4 Madrid (La Liga)
- 23-09-2018 Madrid 1-0 Espanyol (La Liga).
5 Pertandingan Terakhir Real Madrid (M-K-M-M-K)
- 10-04-22 Madrid 2-0 Getafe (La Liga)
- 13-04-22 Madrid 2-3 Chelsea (UCL)
- 18-04-22 Sevilla 2-3 Madrid (La Liga)
- 21-04-22 Osasuna 1-3 Madrid (La Liga)
- 27-04-22 City 4-3 Madrid (UCL).
5 Pertandingan Terakhir Espanyol (M-K-M-K-K)
- 20-03-22 Espanyol 1-0 Mallorca (La Liga)
- 05-04-22 Sociedad 1-0 Espanyol (La Liga)
- 10-04-22 Espanyol 1-0 Celta (La Liga)
- 17-04-22 Atletico 2-1 Espanyol (La Liga)
- 22-04-22 Espanyol 0-1 Rayo (La Liga).
Statistik dan Prediksi Skor
- Madrid selalu menang dalam 8 laga kandang terakhirnya melawan Espanyol di semua kompetisi.
- Madrid selalu clean sheet (tak kebobolan) dalam 6 laga kandang terakhirnya melawan Espanyol di La Liga.
- Madrid selalu menang dalam 4 laga terakhirnya di La Liga.
- Madrid memenangi 8 dari 9 laga terakhirnya di La Liga (M8 S0 K1).
- Madrid selalu mencetak minimal 2 gol dalam 6 dari 7 laga terakhirnya di La Liga.
- Espanyol cuma menang 3 kali dalam 14 laga terakhirnya di La Liga (M3 S4 K7).
- Espanyol tanpa kemenangan dalam 6 laga tandang terakhirnya di La Liga (M0 S2 K4).
Prediksi skor akhir: Real Madrid 2-0 Espanyol.
Klasemen La Liga
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- 'Dibantu' Barca dan Dirayakan Lawan Tim Katalonia, Real Madrid Butuh 1 Poin untuk Juara La Liga!
- Panenka Benzema: Di Kandang Lawan, Menit Krusial, Dingin dan Tenang, Mental Baja!
- Manchester City 4-3 Real Madrid: Sampai Jumpa di Santiago Bernabeu!
- Vinicius vs Fernandinho: Yang Nonton Saja Sampai Bengong, Apalagi yang Kena Kolong
- Karim Benzema Samai Torehan Gol Messi dan Memburu Rekor Gol Ronaldo
- Alisson Nganggur Lawan Villarreal: Cosplay Jadi Rumput, Ngopi-ngopi, Rebahan, dan Ketiduran
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Leeds United vs Manchester City 30 April 2022
Liga Inggris 29 April 2022, 16:03 -
Prediksi Real Madrid vs Espanyol 30 April 2022
Liga Spanyol 29 April 2022, 16:02 -
Prediksi Newcastle vs Liverpool 30 April 2022
Liga Inggris 29 April 2022, 16:01 -
Prediksi Strasbourg vs PSG 30 April 2022
Liga Eropa Lain 28 April 2022, 16:15 -
Prediksi Feyenoord vs Marseille 29 April 2022
Liga Eropa UEFA 27 April 2022, 16:05
LATEST UPDATE
-
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR