Bola.net - - Cristiano Ronaldo dikabarkan telah menghubungi Hacienda, otoritas Pajak Spanyol. Ronaldo menawarkan skema perdamaian dalam kasus yang menjeratnya saat ini.
Ronaldo saat ini tengah dituntut dengan tuduhan empat pelanggaran pajak di Spanyol. Meski menegaskan bahwa ia sama sekali tidak merasa mengemplang pajak, sepertinya Ronaldo mulai menyadari bahwa mereka tidak bisa menang.
Menurut El Mundo, tim kuasa hukum Ronaldo sudah mempertimbangkan mengambil langkah damai. Ronaldo bersedia mengaku dirinya menyalahi aturan pajak seperti yang dituduhkan. Artinya, Ronaldo siap dinyatakan bersalah secara kriminal di depan hukum. Sebagai hukuman, Ronaldo harus mengganti nilai pajak yang hilang serta membayar denda.
Sebagai imbalannya, Ronaldo akan bisa berkompromi soal hukuman kriminalnya. Artinya, Ronaldo bisa bebas dari hukuman penjara yang sesungguhnya. Sebagai catatan, pelanggaran hukum non kekerasan dengan vonis penjara di bawah dua tahun di Spanyol bisa diganti dengan hukuman percobaan dan si pelaku tak perlu masuk penjara.
Ronaldo diperkirakan harus membayar kerugian yang diderita petugas pajak Spanyol. Dalam kasus ini, petugas pajak Spanyol mengaku Ronaldo telah merugikan negara sebesar 14,7 juta euro. Tapi menurut hitung-hitungan tim Ronaldo, jumlahnya tidak sebesar itu dan mereka bersedia membayar 14 juta euro plus pengakuan bersalah.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Zidane: Ronaldo 120% Fit Untuk Final Liga Champions
Liga Champions 19 Mei 2018, 20:15
-
Real Madrid Punya 24 Pemain tapi Buat Zidane Mengumpat
Liga Spanyol 19 Mei 2018, 12:25
-
5 Pemain Yang Semakin Bersinar Setelah Tinggalkan MU
Editorial 18 Mei 2018, 15:27
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR