Bola.net - - Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone siap mengandalkan Antoine Griezmann jelang laga kontra Barcelona akhir pekan nanti. Simeone menyebut Griezmann akan sepenuhnya fokus kendati ia banyak diterpa rumor.
Rumor yang dimaksudkan Simeone adalah rumor ketertarikan Barcelona atas Griezmann. Penyerang 26 tahun itu dikabarkan menjadi salah satu prioritas transfer El Blaugrana di bursa musim panas nanti.
Rumor ini semakin menguat setelah Manchester United yang sebelumnya dikaitkan dengan Griezmann memutuskan mundur dari perburuan sang striker. Barcelona di lain pihak kabarnya tengah intens melakukan pendekatan kepada sang pemain agar ia bersedia hijrah ke Camp Nou.
Antoine Griezmann
Simeone sendiri percaya rumor-rumor itu tidak akan menghalangi Griezmann untuk tampil cemerlang di Camp Nou. "Sejujurnya, saya tidak yakin jika Griezmann membaca berita kalian [Media]," buka Simeone seperti yang dilansir Goal International.
"Kami sudah bermain dengan sangat konsisten di tiga pertandingan terakhir. Namun kami harus bisa menjaga intensitas kami dan kami juga harus tahu ke mana arah kami selanjutnya."
"Kami bermain dengan gaya yang sangat bersemangat dan kami selangkah lagi memaksimalkan potensi Individual kami. Jika kami bermain kolektif maka kami akan semakin kuat sebagai sebuah tim." tutup pelatih kelahiran Argentina tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dembele: Mustahil Saya Tolak Barcelona Dua Kali
Liga Spanyol 2 Maret 2018, 21:34
-
Barca vs Atletico, Inilah Pesan Penting dari Iniesta
Liga Spanyol 2 Maret 2018, 20:04
-
Bukti Betapa Mengerikannya Griezmann untuk Barca
Liga Spanyol 2 Maret 2018, 19:32
-
Lionel Messi, Satu Gol Lagi Menuju 600 Gol
Liga Spanyol 2 Maret 2018, 19:09
-
Semua Laga Adalah Final Bagi Atletico Madrid
Liga Spanyol 2 Maret 2018, 18:37
LATEST UPDATE
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR