- Bintang Real Madrid, Marcelo memilih untuk membayar denda untuk kasus penggelapan pajak yang menyangkut namanya. Pemain asal Brasil tersebut menemukan kata sepakat terkait besaran denda yang diajukan oleh jaksa penuntut umum.
Marcelo melengkapi deretan pemain sepak bola yang masuk dalam daftar penyelidikan otoritas pajak Spanyol. Sebelumnya, mantan rekan satu timnya, Cristiano Ronaldo sudah lebih dulu mengalaminya. Pemain asal Portugal tersebut juga tersandung dugaan penggelapan pajak.Kasus Ronaldo juga sempat bergulir hingga ke pengadilan.
Pemain asal Portugal itu dinyatakan bersalah dan dijatuhi hukuman 2 tahun penjara tahun serta denda sebesar 19 juta euro atau setara Rp 320 miliar.
Tapi, karena baru pelanggaran pertama selama berada di Spanyol, Ronaldo tidak harus mendekam di penjara.
Bagaimana dengan Marcelo? Scroll ke bawah untuk mendapatkan informasi selengkapnya.
Nasib Sama Marcelo
Marcelo juga telah bernasib sama. Dia juga harus membayar denda sebesar 753 ribu euro atau setara Rp 872 juta dan menerima hukuman percobaan selama empat bulan.
Marcelo akhirnya menemukan kesepakatan dengan jaksa setelah 40 persen atau sebesar 196,367 euro dari total dugaan awal oleh jaksa dianggap bukan lagi bagian dari penggelapan. Dengan demikian, Marcelo hanya bertanggung jawab atas 490.917 euro.
Bantah Ikuti Jejak Ronaldo
Pemerintah Spanyol memang gencar memburu pajak para pemain yang bermain di Negeri Matador tersebut. Selain Marcelo dan Ronaldo, Lionel Messi yang bermain di klub Barcelona juga tidak luput dari penyelidikan. Begitu juga dengan Javier Mascerano dan Adriano Correia.
Sikap pemerintah Spanyol ini sebenarnya telah banyak menuai kritik dari para pemain. Bahkan permasalahan ini dianggap jadi salah satu alasan Ronaldo pindah ke Juventus.
Marcelo sendiri belakangan juga disebut-sebut bakal mengikuti jejak Ronaldo. Namun Marcelo dengan tegas membantahnya. Menurutnya, rumor tersebut sangat konyol.
Ini adalah elemen yang hampir tidak layak dibahas. Saya sangat senang di Real Madrid, ini adalah rumah saya dan saya masih punya banyak tahun tersisa di kontrak saya, ujar Marcelo, seperti dilansir Tribal Football.
Sumber: Liputan6.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Zidane Didekati MU, Presiden Real Madrid Marah-marah
Liga Inggris 13 September 2018, 16:00
-
Tersangkut Kasus Pajak, Marcelo Terpaksa Bayar Denda
Liga Spanyol 13 September 2018, 14:49
-
Zinedine Zidane Terima Pinangan Manchester United?
Liga Inggris 13 September 2018, 14:45
-
Mino Raiola Janji Bawa Paul Pogba Pergi Dari Manchester United
Liga Inggris 13 September 2018, 14:00
-
Tanpa Cristiano Ronaldo, La Liga Tetap Populer
Liga Spanyol 13 September 2018, 13:45
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Bhayangkara FC vs Dewa United 5 Januari 2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 17:27
-
Real Madrid vs Real Betis: Prediksi Staring XI Los Blancos Tanpa Kylian Mbappe
Liga Spanyol 4 Januari 2026, 16:59
-
Pelatih Dadakan Chelsea Akui 24 Jam yang Gila Menjelang Man City vs Chelsea
Liga Inggris 4 Januari 2026, 16:01
-
Jadwal Nonton Live Streaming Leeds vs MU Malam Ini, 4 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 15:49
-
Waspada Superflu H3N2! Dinkes DKI Minta Warga Perketat Pertahanan Diri dengan PHBS
News 4 Januari 2026, 15:41
-
Tempat Menonton Leeds vs Man Utd Hari Ini: Tayang di Mana, Main Jam Berapa?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 15:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR