Bola.net - - Gelandang anyar Barcelona, Frenkie De Jong menyampaikan pendapatnya soal posisi Ernesto Valverde sebagai pelatih. De Jong mengaku masih belum mengetahui kondisi yang sebenarnya, tetapi dia yakin kualitas Valverde masih dapat diandalkan.
Posisi Valverde tak lagi aman di ujung musim 2018/19 ini. Dia mendapatkan tekanan dari fans usai kegagalan Barca di Liga Champions dan Copa del Rey. Kualitas Valverde mulai diragukan.
Valverde sebenarnya mampu mempersembahkan trofi La Liga musim ini, tetapi entah mengapa La Liga saja masih belum cukup. Standar Barcelona dan ekspektasi publik Camp Nou begitu tinggi.
Barca sempat berada di posisi menjanjikan untuk meraih treble musim ini. Mereka menembus semifinal Liga Champions, dan sukses mengalahkan Liverpool 3-0 di leg pertama.
Sayangnya, leg kedua di Anfield merupakan bencana bagi Barca. Mereka tak berdaya saat dihajar 0-4 dan tersingkir dari kompetisi tersebut. Selanjutnya, kegagalan itu terus menghantui skuad Barca yang kemudian kembali takluk di final Copa del Rey.
Situasi itulah yang membuat posisi Valvede tidak lagi aman. Kebijakan Valverde terus dikritik, khususnya soal cara dia menggunakan Lionel Messi.
"Saya masih belum menjalin kontak dengan dia [Valverde]. Anda berkata pada saya bahwa dia berada di bawah tekanan, tetapi itu hanya menurut media," ujar De Jong kepada Veronica Inside via Marca.
"Bagaimanapun, saya tidak tahu bagaimana kondisi internal klub. Apakah saya menghubungi dia dalam transfer saya? Tidak, saya tegaskan bahwa saya tidak pernah menjalin kontak dengan dia."
Scroll ke bawah untuk komentar selengkapnya ya, Bolaneters!
Tidak Sopan
Spekulasi soal masa depan Valvede itu memunculkan rumor anyar soal pelatih yang pantas menggantikannya di Barcelona. Beberapa nama mulai bermunculan, seperti Roberto Martinez, bos Belgia, juga Ronald Koeman.
De Jong cukup mengenal Koeman, pun begitu dia tidak mau memperkeruh suasana. Baginya, siapa pun pelatih Barca, mereka akan tetap jadi tim kuat musim depan.
"Saya bakal berkata bahwa saya mengenal dia [Ronald Koeman] dari tim nasional Belanda. Bakal menjadi tindakan tak hormat pada Valverde jika saya berkata hal lain," sambung De Jong.
"Saya kira kondisi yang sebenarnya tidak seburuk pikiran orang-orang. Akan tidak baik bagi saya jika semakin memperkeruh spekulasi ini," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi Como vs Bologna 10 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 05:00
-
6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano Ronaldo Tahun 2026
Asia 10 Januari 2026, 04:30
-
Prediksi Charlton vs Chelsea 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR