Bola.net - - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane mengaku sangat puas dengan penampilan yang ditunjukkan Karim Benzema saat melawan Malaga.
Madrid berhasil mengalahkan Malaga dengan skor 3-2 dalam lanjutan kompetisi La Liga. Pada pertandingan tersebut, Benzema mencetak gol pertama Los Blancos.
Saat ditarik keluar pada menit 89, Benzema mendapat ovation dari publik Santiago Bernabeu. Menurut Zidane, Benzema pantas mendapatkan hal tersebut setelah melihat penampilannya belakangan ini.
Zinedine Zidane
"Kami selalu mendapatkan yang sama dari Karim. Dia memberikan segalanya kepada tim," kata Zidane di situs resmi klub.
"Hari ini dia melakukannya dengan baik tapi selain hari ini dan pertandingan melawan APOEL, dia terlihat bahagia, dia bekerja keras. Penggemar memiliki kata akhir, dan dia mendapat tepuk tangan meriah hari ini."
Kemenangan atas Malaga membuat Madrid tetap berada di peringkat ketiga dengan 27 poin. Mereka tertinggal tujuh poin dari pimpinan klasemen Barcelona yang akan bertanding melawan Valencia hari Senin dini hari.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lampard Anggap Wajar Rumor Ketertarikan Madrid Atau Barca Pada Hazard
Liga Inggris 26 November 2017, 22:24 -
Messi: Madrid Krisis? Itu Cuma Sementara
Liga Spanyol 26 November 2017, 18:47 -
Messi: City dan PSG Tim Paling Kuat, Tapi Jangan Coret Madrid Dulu
Liga Champions 26 November 2017, 18:21 -
Madrid Putuskan Untuk Beli Martial Seharga 80 Juta Pounds
Liga Spanyol 26 November 2017, 17:01 -
Inter Yakin Icardi Setia dan Tak Tergoda Real Madrid
Liga Italia 26 November 2017, 12:07
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Chelsea vs Liverpool - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 22:30 -
Link Live Streaming Inter Milan vs Cremonese - Nonton Serie A di Vidio
Liga Italia 4 Oktober 2025, 22:00 -
Breaking News! Ruben Amorim Mainkan Senne Lammens Jadi Starter Lawan Sunderland!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:05 -
Link Live Streaming Arsenal vs West Ham - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR