Bola.net - Zinedine Zidane mengungkapkan bahwa proses pemulihan cedera James Rodriguez berjalan dengan baik. Pelatih Real Madrid itu berharap James bisa segera pulih.
James merupakan salah satu pemain Los Blancos yang harus tumbang karena cedera. Sayangnya, cedera yang dialami pemain Kolombia itu bisa dibilang cukup parah.
James mengalami kerusakan ligamen di lutut kirinya. Ia mendapat cedera tersebut saat menjalani tugas internasional bersama timnas Kolombia.
Cedera tersebut memaksa James menepi untuk waktu yang cukup lama. Pemain berusia 28 tahun itu tidak kembali bermain sampai tahun 2020.
Proses Pemuliihan James
Zidane sendiri tidak tahu dengan pasti kapan James akan kembali merumput. Namun, ia berharap sang pemain bisa segera pulih.
“James sedang mempersiapkan diri. Perlahan-lahan dia berlatih, dia memiliki cedera berat," kata Zidane di situs Real Madrid.
"Setiap hari dia lebih baik, kita lihat nanti dalam daftar panggilan. Kami ingin kembali memiliki James, itu sangat jelas, saya tidak tahu kapan dan bagaimana, tetapi dia sedang dalam proses pemulihan."
Performa Isco
Zidane cukup sering memainkan Isco sepanjang musim ini. Menurutnya, gelandang Spanyol tersebut sangat pantas mendapatkannya.
“Itu terjadi karena dia sangat bagus. Dia selalu berlatih untuk bisa bermain baik bersama tim," lanjutnya.
"Dia memiliki kepribadiaan yang tangguh, dia adalah pemain yang bisa memberikan banyak hal kepada tim dan itu kemampuannya dan kerja kerasnya. Itu kerena apa yang dia lakukan."
Sumber: Realmadrid.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terlalu Baik Hati, Itulah Titik Lemah Eden Hazard
Liga Spanyol 22 Desember 2019, 10:03
-
Zidane Berharap James Rodriguez Segera Pulih
Liga Spanyol 22 Desember 2019, 01:30
-
Soal Kontroversi VAR di El Clasico, Zidane: Itu Sudah Berlalu!
Liga Spanyol 22 Desember 2019, 01:00
-
Punya Valverde, Zidane Tak Mau Bahas Pogba
Liga Spanyol 22 Desember 2019, 00:30
-
Zidane Sebut Guardiola Pelatih Terbaik di Dunia
Liga Champions 21 Desember 2019, 23:00
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR