
Bola.net - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, nampaknya sudah punya keputusan akhir terkait masa depan James Rodriguez dan Gareth Bale. Kedua pemain mungkin akan tetap di Real Madrid.
Gareth Bale adalah pemain yang masa depannya terus diragukan di Real Madrid. Bale sempat coba dijual oleh Real Madrid, bahkan Zidane sudah mempersilahkan dia untuk pindah.
Pemain asal Wales tersebut juga sempat menjalani negosiasi dengan klub asal Tiongkok, tetapi tidak ada kesepakatan tercapai. Gareth Bale hingga kini masih berada di skuad Real Madrid.
Real Madrid sebenarnya masih punya waktu untuk melepas Gareth Bale dan James. Namun, benarkah Zidane sudah memutuskan kedua pemain bertahan? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Pertahankan Gareth Bale dan James Rodriguez
Gareth Bale sempat disebut tidak masuk dalam rencana Zidane. Tetapi, pelatih asal Prancis tersebut kini mulai melunak. Sebab, Zidane juga melihat sudah ada perubahan yang dilakukan oleh Bale.
"Gareth Bale bermain bagus dan bukan hanya seperti apa yang kita tahu bahwa dia bagus, dia juga hanya bagus ketika bertahan," ucap Zidane dikutip dari Maca.
Bukan hanya Bale, Zidane kini juga memberi indikasi James Rodriguez akan bertahan di Real Madrid. Sebab, Zidane menyebut pemain asal Kolombia tersebut adalah pemain yang bagus.
"James adalah pemain yang bagus, sama seperti sebelumnya, sama dengan sebelum dia pergi ke Bayern Munchen," sambung pelatih berusia 47 tahun tersebut.
Bagaimana dengan Neymar?
Selain melepas Gareth Bale dan James Rodriguez, satu rumor lagi terus dikaitkan dengan Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2019 ini. Rumor tersebut yakni bakal bergabungnya Neymar dari PSG.
"Pemain yang saya miliki adalah mereka yang berada dalam tim. Sampai 2 September mendatang, apa pun bisa terjadi. Itulah mengapa saya ingin 2 September segera terjadi dan kita tidak perlu bicara ini lagi," tegas Zidane.
Neymar sendiri sudah menyatakan ingin pindah dari PSG. Pemain berusia 27 tahun, selain disebut akan pindah ke Real Madrid, juga dikabarkan menjadi bidikan klub rival yakni Barcelona.
Sumber: Marca
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Tanpa Keylor Navas? Zidane: Sulit Membayangkannya
Liga Spanyol 24 Agustus 2019, 23:28
-
Zidane Sudah Tetapkan Masa Depan James Rodriguez dan Garet Bale?
Liga Spanyol 24 Agustus 2019, 23:24
-
Kepergian Hazard Buat Penjualan Jersey Pemain Chelsea Ini Meningkat
Liga Inggris 24 Agustus 2019, 06:55
-
Neymar Datang, Real Madrid Bakal Pinjamkan Rodrygo
Liga Spanyol 24 Agustus 2019, 03:51
-
Gara-Gara Cedera, Real Madrid Jadi Ragu Beli Neymar
Liga Spanyol 24 Agustus 2019, 02:52
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR