
Bola.net - Timnas Indonesia U-19 bermain imbang kontra Vietnam pada pertandingan pertamanya di Grup A Piala AFF U-19 2022, Sabtu (02/07/3022). Laga di Stadion Patriot Candrabhaga berakhir tanpa gol.
Meski gagal meraih kemenangan, performa Timnas Indonesia U-19 cukup menjanjikan. Garuda Nusantara mendominasi penguasaan bola dengan persentase 54 berbanding 46 persen.
Yang paling menonjol tentu dalam aksi bertahan, di mana Timnas Indonesia U-19 mampu mencatatkan 50 intersep dan 15 tekel. Vietnam juga hanya mampu melepaskan 1 shot on target.
Oleh karena itu, barisan pertahanan mendominasi daftar pemain dengan rating tertinggi yang diberikan Lapangbola. Berikut 5 di antaranya yang berhasil dirangkum Bola.net.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Cahaya Supriadi - 6,56

Timnas Indonesia U-19 nyaris kebobolan pada menit 56. Namun, kesigapan Cahaya Supriadi membuat gawang Garuda Nusantara bebas dari ancaman.
Sepanjang laga, Cahaya Supriadi hanya membuat satu penyelamatan penting. Akan tetapi, itu tidak lepas dari kokohnya pertahanan Timnas Indonesia U-19.
Dimas Juliono - 6,70

Timnas Indonesia U-19 tampil cukup kokoh melawan Vietnam. Salah satunya berkat penampilan Dimas Juliono dalam mereduksi serangan.
Salah satu aksi Dimas Juliono terlihat pada menit 25. Dia mampu menghentikan pergerakan Nguyen Dinh Bac dengan tekel yang cukup bersih.
Muhammad Ferrari - 6,70

Performa Muhammad Ferrari juga cukup mengesankan meski hanya bermain selama 49 menit. Wonderkid Persija Jakarta tersebut keluar lebih cepat karena cedera.
Muhammad Ferrari beberapa kali mampu menutup ruang gerak pemain Vietnam. Salah satunya ketika dia menempel ketat Nguyen Quoc Viet pada menit ke-5.
Ahmad Rusadi - 6,76

Lini pertahanan Timnas Indonesia U-19 juga beruntung punya sosok Ahmad Rusadi. Pemain kelahiran Samarinda itu mampu mereduksi serangan dari Vietnam.
Keputusannya untuk merebut bola dari Nguyen van Truong pada menit 46 patut diacungi jempol. Dengan tenang, dia melakukan intersep di kotak penalti.
Kakang Rudianto - 6,80

Pemain yang juga tampil menonjol dalam laga Vietnam vs Timnas Indonesia U-19 adalah Kakang Rudianto. Dia tidak hanya bagus dalam bertahan, tapi juga membantu serangan.
Beberapa kali dia melakukan clearances untuk mengamankan pertahanan Timnas Indonesia U-19. Dia juga kerap melepaskan tendangan vertikal untuk memanjakan barisan penyerang.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Hasil Pertandingan Timnas Vietnam U-19 vs Timnas Indonesia U-19: Skor 0-0
- Timnas Indonesia U-19 Imbang Lawan Vietnam, Netizen: Belum Ada Chemistry, Coba Ganti Jersey Merah
- 6 Pelajaran Vietnam vs Timnas Indonesia U-19: Awal yang Menjanjikan, Atmosfernya Luar Biasa!
- Man of the Match Timnas Vietnam U-19 vs Timnas Indonesia U-19: Marselino Ferdinan
- Vietnam 0-0 Indonesia, Shin Tae-yong Ungkap Alasan Banyak Pemain Timnas U-19 Alami Kram
- Aksi Ultras Garuda Keren! 3 Momen Penting di Laga Vietnam 0-0 Timnas Indonesia
- Alasan Pemain Timnas Vietnam U-19 Sering Kram dan Tumbang: Tekanan Suporter
- Kompak, Shin Tae-yong dan Pelatih Vietnam Sebut 2 Titik Lemah Timnas Indonesia U-19
- Rapor Pemain Timnas Indonesia U-19 Saat Imbang Lawan Vietnam: Kakang Bagus, Ronaldo Kurang Tajam
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Catat, Ini Harga Jersey Tandang Terbaru Timnas Indonesia
Tim Nasional 3 Juli 2022, 12:07
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
-
Dua Wajah Florian Wirtz: Tajam untuk Timnas Jerman, Meredup di Liverpool
Liga Inggris 18 November 2025, 16:39
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR