
Bola.net - Joko Susilo angkat bicara soal alasan di balik dipulangkannya pemain belakang Arema FC, Johan Ahmat Farizi dari Timnas Indonesia. Asisten Pelatih Timnas Indonesia ini menyebut keputusan untuk memulangkan Farizi dan sejumlah pemain lain tak lepas dari pertimbangan teknis.
Menurut Joko, jelang berangkat ke Myanmar, Timnas Indonesia melakukan penciutan jumlah pemain. Tim, yang sebelumnya berjumlah 28 orang, diciutkan sampai menjadi 22 orang.
"Jadi ada enam pemain yang dicoret," ucap Joko Susilo, pada Bola.net, Kamis (21/03).
"Selain Farizi, ada juga Alsan Sanda, Fachruddin Aryanto, Otavio Dutra, M. Ridho Djazulie, dan Samsul Arifin," sambungnya.
Joko menyebut, keputusan untuk memulangkan Farizi dan lima pemain lain diambil pada Rabu (20/03) kemarin. Keputusan ini sudah disampaikan langsung oleh Pelatih Kepala Timnas Indonesia, Simon McMenemy pada para pemain yang dipulangkan tersebut.
Apa alasan lain di balik pemulangan Farizi? Simak di bawah ini.
Sesuai Kebutuhan Tim
Menurut Joko, ada sejumlah alasan di balik pemulangan enam pemain, termasuk Farizi tersebut. Namun, khusus Farizi, Joko menyebut hal ini merupakan tuntutan kebutuhan tim.
"Coach Simon sudah berbicara langsung pada Farizi. Intinya ini hanya soal skema bermain saja," kata Joko.
"Jadi tidak ada hubungannya dengan kondisi Farizi yang sempat cedera sebelum bergabung dengan Timnas Indonesia," sambung pelatih berusia 48 tahun tersebut.
Pintu Masih Terbuka
Lebih lanjut, Joko menyebut, kendati saat ini dipulangkan, Farizi sama sekali tak perlu berkecil hati. Pasalnya, peluangnya untuk memperkuat Timnas Indonesia, pada kesempatan lain, masih terbuka lebar.
"Pintu Timnas masih terbuka untuk Farizi," tegas Joko.
"Masih ada peluang besar baginya untuk kembali mendapat pemanggilan untuk memperkuat Timnas pada kesempatan mendatang," ia menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Simon McMenemy: Timnas Indonesia Kerap Sulit Bermain Away
Tim Nasional 21 Maret 2019, 23:48
-
Latihan Timnas Indonesia Sebelum ke Myanmar Diwarnai Canda Gurau
Tim Nasional 21 Maret 2019, 23:30
-
Inilah Daftar 22 Pemain Timnas Indonesia untuk Lawan Myanmar
Tim Nasional 21 Maret 2019, 14:56
-
Ditahan Imbang Bali United 1-1, Timnas Indonesia Petik Pengalaman Berharga
Tim Nasional 20 Maret 2019, 21:35
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR