
Bola.net - - Milan Petrovic membeber pendapatnya tentang peluang Timnas Indonesia pada Piala AFF 2018. Pelatih Arema FC tersebut menilai peluang Skuat Garuda, julukan Timnas Indonesia, untuk meraih prestasi pada ajang dua tahunan ini.
Menurut Milan, Indonesia memang sempat mengalami masa kelam kala mengalami sanksi dari FIFA. Namun, ia yakin, tak ada yang tak mungkin dalam sepak bola.
"Kita sudah lihat contoh nyata pada pertandingan antara Red Star dan Liverpool. Red Star bisa menang pada pertandingan ini," ujar Milan.
"Ini menunjukkan bahwa semua hal mungkin, termasuk bagi Timnas Indonesia," tutur pelatih asal Serbia tersebut.
Lebih lanjut, Milan mengaku ada harapan besar Timnas Indonesia bisa meraih hasil apik pada ajang ini. Menurut pelatih berusia 57 tahun ini, sepak bola Indonesia memerlukan prestasi tersebut.
"Kita punya kekuatan, kecepatan dan skill individu. Kita perlu hasil bagus ini untuk naik level," tuturnya.
Timnas Indonesia akan menghadapi Timnas Singapura pada laga perdana mereka di Grup B Piala AFF 2018. Pertandingan ini bakal digelar di Stadion Nasional Singapura, Jumat (09/11) besok.
Saat ini, di Timnas Indonesia terdapat dua pemain dari Arema FC. Mereka adalah Dedik Setiawan dan Bagas Adi Nugroho.
Lebih lanjut, Milan bangga dengan pemanggilan dua pemainnya untuk memperkuat skuat besutan Bima Sakti ini. Menurutnya, ini merupakan sumbangsih timnya agar Skuat Garuda bisa berjaya.
Lebih lanjut, Milan pun memberikan saran bagi Bima Sakti, yang akan melakoni debut sebagai pelatih Timnas Indonesia pada ajang resmi. Ia berharap pelatih berusia 42 tahun ini bisa memberikan kepercayaan penuh pada anak asuhnya.
"Kita perlu analisa kekuatan lawan, tapi tetap fokus pada kekuatan sendiri," tandas Milan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hansamu Yama jadi Kapten Timnas Indonesia di Piala AFF 2018
Tim Nasional 8 November 2018, 23:18
-
Andritany Dijagokan Jadi Kiper Utama Timnas Indonesia Pada AFF 2018
Tim Nasional 8 November 2018, 22:54
-
Asisten Pelatih Arema FC Nilai Bima Sakti Sosok Pelatih Cerdas
Tim Nasional 8 November 2018, 21:47
-
Timnas Indonesia Bidik Kemenangan Lawan Singapura
Tim Nasional 8 November 2018, 21:38
-
Bahas Peluang Indonesia di AFF 2018, Pelatih Arema Singgung Liverpool dan Red Star
Tim Nasional 8 November 2018, 21:13
LATEST UPDATE
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
-
Pemain Cedera Saat Bela Negara di Jeda Internasional: Apakah Klub Dapat Ganti Rugi?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:10
-
Martin Odegaard Kembali: Akankah Mikel Arteta Tetap Memberinya Kebebasan Bergerak?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:03
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR