
Bola.net - Legenda sepak bola Indonesia, Bambang Pamungkas, optimistis Timnas Indonesia memiliki peluang besar untuk menjuarai Piala AFF 2026. Menurut pria yang akrab disapa Bepe tersebut, Skuad Garuda menunjukkan perkembangan signifikan dan tengah berada dalam momentum yang tepat.
Turnamen Piala AFF 2026 sendiri akan menandai era baru dalam sejarah kompetisi. Untuk pertama kalinya, turnamen ini akan berganti nama menjadi ASEAN Championship Hyundai Cup 2026, meski tetap diikuti oleh 10 negara Asia Tenggara seperti biasanya.
Sejak edisi perdana yang digelar pada 1996, Indonesia selalu ambil bagian dalam ajang ini. Namun, sampai saat ini Tim Merah Putih belum sekalipun berhasil membawa pulang trofi juara.
Ironisnya, Timnas Indonesia sudah enam kali menjejak partai final, tetapi semuanya berakhir dengan kekalahan. Terakhir kali, Skuad Garuda mencapai babak puncak pada edisi 2020, namun harus mengakui keunggulan Thailand dalam laga final yang digelar di Singapura.
Momen yang Tepat untuk Juara
Bambang Pamungkas percaya bahwa edisi 2026 bisa menjadi titik balik bagi Timnas Indonesia. Ia menilai komposisi skuad saat ini sangat menjanjikan, dengan banyak pemain yang berkarier di berbagai liga luar negeri dan memiliki kualitas mumpuni.
"Menurut saya, saat ini kita memiliki tim yang sangat bagus. Sejujurnya, saya percaya inilah waktunya. Setelah perjalanan panjang yang sudah kita tempuh, kini saatnya kita menjuarai turnamen ini," tegas Bepe.
Jejak Bambang Pamungkas di ASEAN Championship
Sepanjang kariernya bersama Timnas Indonesia, Bambang Pamungkas tercatat lima kali tampil di ajang ASEAN Championship. Ia dua kali membawa Skuad Garuda ke final, meski belum pernah meraih trofi juara.
Meski begitu, kontribusi individunya cukup mengesankan. Bepe pernah menyabet gelar top scorer pada edisi 2002 setelah mencetak delapan gol. Hingga kini, ia masih menempati posisi keenam dalam daftar pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah ASEAN Championship dengan koleksi 12 gol.
Disadur dari Bola.com: Hery Kurniawan, 27 Mei 2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi Chelsea vs Liverpool 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:08 -
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Prediksi Inter Milan vs Cremonese 4 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:48 -
Didesak Boikot Israel dari Piala Dunia 2026, Begini Respon FIFA
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 10:40 -
Hasil FP1 MotoGP Mandalika 2025: Luca Marini dan Honda Catat Waktu Tercepat
Otomotif 3 Oktober 2025, 10:40 -
Misteri Senne Lammens di MU: Sebenarnya Kiper Utama atau Pelapis Sih?
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:36 -
Mengapa Transfer Robert Lewandowski ke AC Milan Tak Semudah yang Dibayangkan?
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:35
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR