Bola.net - - Doa Iwan Setiawan agar timnas Indonesia U-19 gagal total di Piala AFF U-18 Myanmar sepertinya tak dikabulkan. Iwan ingin menggeser posisi Indra Sjafri sebagai pelatih timnas karena merasa dirinya lebih berkualitas dari Indra.
Namun fakta di lapangan sejauh ini masih membuktikan bahwa Indra merupakan pelatih berkualitas. Setelah mengalahkan tuan rumah Myanmar dengan skor 2-1 pada matchday pertama, Indra mengantarkan Indonesia membantai Filipina sembilan gol tanpa balas.
Menang dengan skor besar bukanlah hal baru bagi Indra Sjafri dan pasukan muda timnas Indonesia. Saat masih menangani timnas U-19 pada 2013, Indra juga membuat publik sepakbola tanah air terpukau dengan kehebatan timnya di lapangan.
Menghadapi salah satu tim terlemah ASEAN, Brunei Darussalam U-19 dalam ajang Piala AFF U-19 tahun 2013, Indonesia menang telak 5-0. Ilham Udin dan Muchlis Hadi masing-masing mencetak brace sementara Alqomar mencetak satu gol tambahan.
Pada ajang Kualifikasi Piala Asia U-19 tahun berikutnya, tim garuda Jaya asuhan Indra kembali pamer kekuatan. Laos dilindas empat gol tanpa balas melalui brace Muchlis Hadi serta gol-gol dari Paulo Sitanggang dan Evan Dimas.
Indra nampaknya memang pelatih yang sangat piawai menangani para pemain muda. Ia mampu mendapat respek besar dari anak-anak asuhnya sekaligus bisa mengeluarkan kemampuan terbaik mereka.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas U-19 Diminta Fokus Saat Hadapi Vietnam
Tim Nasional 7 September 2017, 23:33
-
Feby Eka Putra, Tiga Gol Hanya Dari Empat Tendangan
Tim Nasional 7 September 2017, 23:09
-
Feby Eka Persembahkan Hattrick-nya Untuk Suporter Indonesia
Tim Nasional 7 September 2017, 22:57
-
Sanksi Iwan Setiawan, Peringatan Hingga Pemecatan
Bola Indonesia 7 September 2017, 22:45
-
Ingin Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Inilah Konsep Iwan Setiawan
Bola Indonesia 7 September 2017, 22:33
LATEST UPDATE
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 9 Januari 2026
Voli 9 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR