
Bola.net - Kevin Diks punya rekor penalti yang bagus saat membela FC Copenhagen. Hanya saja, saat membela Timnas Indonesia, Kevin Diks gagal mengambil penalti pada duel lawan Australia.
Indonesia berjumpa Australia pada matchday ke-7 Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (20/3) petang WIB. Laga ini punya arti penting karena kedua tim hanya terpaut satu poin di klasemen Grup C.
Laga berjalan sangat menarik sejak menit awal. Indonesia di bawah kendali Patrick Kluivert bermain menyerang. Keputusan ini bisa dibilang mengejutkan banyak pihak.
Permainan agresif membuat Indonesia dapat peluang pada menit ke-6. Rafael Struick masuk ke kotak penalti. Pemain 21 tahun itu lantas dijatuhkan Kye Rowles dan wasit menunjuk titik putih.
Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Kevin Diks yang Biasanya Jago, Kali Ini Gagal

Keputusan wasit memberikan penalti sudah tepat. Ada sentuhan dari Kye Rowles yang berdampak pada terjatuhnya Rafael Struick.
Kevin Diks mengambil penalti tersebut. Pemain dengan nomor punggung 2 itu memang punya spesialisasi penendang penalti. Dia punya rekor bagus di Copenhagen, dengan 12 gol dari 13 eksekusi penalti.
Hanya saja, Kevin Diks gagal menjalankan tugas dengan baik. Sebenarnya, sepakan Kevin Diks sudah keras dan bagus. Hanya saja, bola mengenai tiang gawang dan gagal jadi gol.
Kegagalan ini jadi momentum bagi pihak Australia. Mereka segera mengambil inisiatif serangan setelah Indonesia gagal penalti.
Australia Dapat Penalti, Gol!

Pada menit ke-14, Australia mendapat sepak sudut. Momen itu berujung pada peluang yang didapat Martin Boyle. Bola tidak masuk ke gawang setelah diblok Verdonk dan ditepis Maarten Paes.
Namun, dari momen itu, wasit VAR melihat ada momen yang berpotensi penalti. Setelah wasit Adham Makhadmeh melihat VAR, dia memutuskan penalti. Nathan Tjoe-A-On dinilai melanggar Lewis Miller.
Martin Boyle maju sebagai eksekutor bagi Australia. Pemain 31 tahun itu melepas eksekusi yang dingin. Dia mampu mengecoh Maarten Paes dan membuat Australia unggul 1-0 atas Indonesia.
Tak lama setelah Martin Boyle, Australia menambah keunggulan melalui gol Nishan Velupillay.
Hasil dan Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026
Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia (c) AFC
5 September 2024
- Jepang 7-0 China
- Australia 0-1 Bahrain
- Arab Saudi 1-1 Timnas Indonesia
10 September 2024
- China 1-2 Arab Saudi
- Timnas Indonesia 0-0 Australia
- Bahrain 0-5 Jepang
10 Oktober 2024
- Australia 3-1 China
- Bahrain 2-2 Timnas Indonesia
- Arab Saudi 0-2 Jepang
15 Oktober 2024
- Jepang 1-1 Australia
- China 2-1 Timnas Indonesia
- Arab Saudi 0-0 Bahrain
14 November 2024
- Australia 0-0 Arab Saudi
- Bahrain 0-1 China
15 November 2024
- Timnas Indonesia 0-4 Jepang
19 November 2024
- China 1-3 Jepang
- Timnas Indonesia 2-0 Arab Saudi
- Bahrain 2-2 Australia
20 Maret 2025
- Jepang vs Bahrain
- Australia vs Timnas Indonesia
- Arab Saudi vs China
25 Maret 2025
- Jepang vs Arab Saudi
- China vs Australia
- Timnas Indonesia vs Bahrain
5 Juni 2025
- Australia vs Jepang
- Bahrain vs Arab Saudi
- Timnas Indonesia vs China
10 Juni 2025
- Jepang vs Timnas Indonesia
- Arab Saudi vs Australia
- China vs Bahrain
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR