
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri memberikan perhatian khusus kepada Kamboja, salah satu lawan timnya pada babak penyisihan Grup A SEA Games 2023. Ia mewaspadai tim asuhan Keisuke Honda itu.
Mereka diwaspadai Indra Sjafri karena berstatus sebagai tuan rumah SEA Games 2023. Selain itu, timnas Kamboja juga dinilai pelatih berusia 60 tahun ini semakin bagus.
Selain Kamboja, Timnas Indonesia U-22 juga akan menghadapi Myanmar, Filipina, dan Timor Leste pada babak penyisihan Grup A. Sementara Grup B dihuni oleh Vietnam, Thailand, Malaysia, Singapura, dan Laos.
"Di grup kita ini ada tuan rumah. Tuan rumah kita tahu selama ini dia juga sudah mulai berbenah," ujar Indra Sjafri dalam akun Instagram PSSI, @pssi, Rabu (5/4).
"Sudah beberapa kali pertandingan yang mereka lakukan dan mereka cukup berkembang dan cukup menunjukan kualitas permainan yang jauh lebih baik dari yang sebelumnya," katanya menambahkan.
SEA Games Kedua Buat Indra Sjafri
Indra Sjafri punya pengalaman melatih Timnas Indonesia U-22 di SEA Games. Pelatih asal Sumatra Barat ini sebelumnya memegang Skuad Garuda Muda di SEA Games 2019.
Oleh karenanya, Indra Sjafri tahu betul bahwa jadwal pertandingan di SEA Games 2023 cukup padat. Oleh karenanya, ia terus mengingatkan anak asuhnya untuk konsentrasi, berhati-hati, dan tampil all out dalam setiap laga agar bisa meraih hasil maksimal.
"Ya kita sudah beberapa kali ikut multi event dan SEA Games ini bagi saya adalah yang kedua kali. Pertandingan yang di multi event sifatnya pertandingannya padat," tutur pelatih berusia 60 tahun ini.
"Tentu saya selalu bicara dengan para pemain siapapun lawannya kita harus tetap fokus, tetap waspada, dan tetap kerja keras untuk bisa menjadi yang terbaik," imbuh Indra Sjafri.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal SEA Games Padat, Indra Sjafri Buat Simulasi Pertandingan
Tim Nasional 5 April 2023, 21:53
-
Berstatus Tuan Rumah SEA Games 2023, Indra Sjafri Waspadai Kamboja
Tim Nasional 5 April 2023, 21:45
-
Timnas Indonesia U-22 Happy Terus Jelang SEA Games 2023
Tim Nasional 5 April 2023, 18:25
LATEST UPDATE
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
-
Persik vs Persib Bandung: Dewangga Kecewa Maung Bandung Tertahan di Kediri
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 13:42
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR