
Bola.net - Brunei Darussalam baru-baru ini memastikan kelolosan mereka ke Piala AFF 2022. Kelolosan The Hornets ini membuat sosok Paul Munster bangga bukan kepalang.
Brunei Darussalam memastikan satu tiket ke Piala AFF 2022 setelah mengalahkan Timor Leste dengan agregat 6-3 pada babak playoff. Pasukan Mario Rivera itu kemudian tergabung di Grup A Piala AFF 2022.
Ini menjadi edisi kedua Brunei Darussalam di Piala AFF. Terakhir kali Brunei berpartisipasi di turnamen bergengsi Asia Tenggara itu pada edisi 1996 alias 26 tahun silam.
Brunei Darussalam akan mejadi lawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022. Selain itu, Brunei juga akan bersaing dengan Thailand, Filipina, dan Kamboja.
Paul Munster Ikut Bangga
Eks pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, ikut bangga dengan keberhasilan Brunei Darussalam ke Piala AFF 2022. Pria yang kini menjabat sebagai Direktur Teknik di Timnas Brunei itu berharap yang terbaik buat timnya.
"Penantian panjang 26 tahun buat Brunei Darussalam akhirnya berakhir. Kami lolos ke fase grup Piala AFF," kata Paul Munster.
"Terakhir kali Brunei berpartisipasi pada 1996. Kami akan berada di Grup A bersama Indonesia, Thailand, Filipina, dan Kamboja. Saat-saat yang menyenangkan akan terjadi. The Brunei Way," tegas Paul Munster.
Tandang ke Brunei
Timnas Indonesia akan menghadapi Brunei Darussalam pada matchday kedua Grup A Piala AFF 2022. Laga tersebut akan digelar di Hassanal Bolkiah National Stadium, Bandar Seri Begawan pada 26 Desember 2022.
Laga ini sangat krusial buat Tim Garuda. Sebab, setelah melawan Brunei maka pasukan Shin Tae-yong akan menjamu Thailand di kandang (29/12/2022).
Adapun bagi Brunei, laga melawan Timnas Indonesia akan menjadi duel ketiga. Sebelum itu, Brunei akan menghadapi Thailand (20/12/2022) di kandang dan bertandang ke markas Filipina (23/12/2022).
Hasil Undian Piala AFF 2022
Grup A
- Thailand
- Filipina
- Indonesia
- Kamboja
- Brunei Darussalam
Grup B
- Vietnam
- Malaysia
- Singapura
- Myanmar
- Laos
Sumber: Bola.com/Zulfirdaus Harahap, Benediktus Gerendo Pradigdo, Diunggah 9 November 2022
Baca Juga:
- Prediksi Tim Andalan Shin Tae-yong di Piala Dunia 2022: Timnas Indonesia Bertabur Bintang!
- 5 Wonderkid yang Siap Bersinar di Piala AFF 2022: Timnas Indonesia Punya Marselino Ferdinan
- Iwan Bule: Kalau Timnas Indonesia Tidak Bisa Pakai SUGBK Saat Piala AFF 2022, Main di JIS atau Pakan
- 3 Alternatif Kandang Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 dari Luar Jawa, Semuanya Opsi Menarik!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Brunei Darussalam Akhirnya Lolos ke Piala AFF, Paul Munster Turut Bangga
Tim Nasional 10 November 2022, 06:03
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persijap Jepara vs Semen Padang 20 November 2025
Bola Indonesia 19 November 2025, 19:30
-
Kebangkitan Bintang Polandia: Mengapa Zielinski Jadi Pilihan Terbaik untuk Derby Milan
Liga Italia 19 November 2025, 19:23
-
BRI Super League: Persiapan Maksimal Persebaya untuk Derby Jatim Kontra Arema
Bola Indonesia 19 November 2025, 18:31
-
BRI Super League: Derby Jatim, 3 Pilar Arema FC Absen Lawan Persebaya Surabaya di GBT
Bola Indonesia 19 November 2025, 18:23
-
3 Pekerjaan Rumah Mendesak Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025
Tim Nasional 19 November 2025, 17:47
-
Siaran Langsung BRI Super League: Persib vs Dewa United, Tayang di Vidio
Bola Indonesia 19 November 2025, 17:01
-
Pengakuan Emosional Maldini: Sulit Bicara Soal AC Milan, Tapi Hati Tetap Merah Hitam
Liga Italia 19 November 2025, 17:00
-
Simak BRI Super League 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Bola Indonesia 19 November 2025, 16:57
-
Diam dalam Sunyi, MU Ternyata Rajin Pantau Pemain Timnas Jerman Ini
Liga Inggris 19 November 2025, 16:44
-
Dino Zoff Soroti Sepak Bola Italia: Serie A Terlalu Lambat dan Banyak Drama!
Piala Dunia 19 November 2025, 16:31
-
Puja-puji Matheus Cunha untuk Rekrutan Anyar MU Ini: Enak Banget Main Ama Dia!
Liga Inggris 19 November 2025, 16:29
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR