
Bola.net - Timnas Indonesia mulai menjalani latihan perdana di Bali United Training Center pada Senin sore (26/5/2025) sebagai langkah awal persiapan menghadapi laga berat kontra China dan Jepang di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Dalam sesi ini, 23 pemain sudah bergabung, sementara sembilan lainnya masih absen. Meski belum lengkap, tim tetap fokus membangun kekompakan dan strategi demi meraih hasil maksimal di laga penting mendatang.
Beberapa pemain mengalami cedera dan ada yang baru tiba di pertengahan pekan ini. Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert mengatakan jika target realistis adalah bisa mengemas tiga poin menghadapi Timnas China dan Jepang.
Itu artinya, kemenangan wajib diraih saat menghadapi Timnas China pada 5 Juni mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
“Ini pertanyaan yang menarik. Pastinya tiga poin. Itu pastinya ya. Tapi kami masih berusaha untuk mendapatkan enam poin. Semuanya tahu dua negara yang kami hadapi bukan negara yang mudah. Kami harus menghargai mereka, dan mereka juga harus menghargai kami,” jelasnya.
Soal China dan Jepang
Setelah menghadapi China, Jepang bisa menjadi lawan yang berat. Namun ada indikasi, Jepang akan bermain dengan pemain lapis kedua. Namun, Patrick Kluivert enggan untuk berspekulasi lebih jauh meskipun ia mengetahui kabar tersebut.
“Itu kemungkinan. Saya tidak tahu apa yang akan direncanakan Pelatih Timnas Jepang. Tapi kami akan datang kesana dengan kekuatan terbaik dalam setiap pertandingan,” bebernya.
Sedangkan terkait Timnas China yang akan dihadapi lebih dulu, ia tidak mau meremehkannya. Apalagi di pertemuan pertama, Timnas Indonesia tumbang dengan skor 1-2.
Pada laga tersebut, satu gol Timnas Indonesia dicetak oleh Thom Haye di babak kedua. Ia mengaku sudah menonton pertandingan China termasuk beberapa pemain baru yang kemungkinan akan diboyong skuad Negeri Tirai Bambu.
"Tentu saya sudah menontonnya. Mereka tim yang bagus. Kami tidak pernah mau meremehkan lawan. Saya dan tim pelatih, sudah mengatakan bahwa bagaimana caranya kami bisa mengalahkan lawan,” tutupnya.
Jadwal Timnas Indonesia vs China
Timnas Indonesia vs China
Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta
Kamis, 5 Juni 2024
20:45 WIB
Siaran langsung: RCTI, GTV
Live streaming: Vision+
Link streaming: https://www.visionplus.id
PERHATIAN: Live streaming konten sport di Vision+ bisa diakses dengan berlangganan paket Premium. Harga paket Premium mulai Rp20 ribu per bulan, sedangkan paket Premium Sports mulai Rp40 ribu per bulan. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.
Klasemen Grup C
Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia (c) AFC
Disadur dari: Bola.com (Alit Binawan, Hendry Wibowo) 26 Mei 2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46 -
Marc Guehi Pilih Move On usai Gagal Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:34 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 4 Oktober 2025
Bundesliga 3 Oktober 2025, 12:26 -
Cek Jadwal Serie A 2025/26: Matchweek 6: Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Italia 3 Oktober 2025, 12:21 -
Cek Jadwal dan Nonton NFL Matchweek 5: Eksklusif di Vidio
Olahraga Lain-Lain 3 Oktober 2025, 12:13 -
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR