
Bola.net - Kiper muda PSS Sleman, Muhammad Adi Satryo mendapat panggilan untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia di Jakarta. Ia dipanggil Shin Tae-yong saat TC sudah memasuki beberapa hari sejak dimulai pada 1 Mei 2021.
“Senin (3/5) saya dikasih tahu bahwa saya dipanggil oleh coach Shin Tae-yong. Lalu saya tiba di hotel, dan bergabung dengan teman-teman yang lain per hari ini, Rabu (5/5)," ujar Adi, dalam keterangan resmi klub yang diterima Bola.net.
Selain Adi, ada empat pemain lain yang juga dipanggil Shin Tae-yong di tengah-tengah TC. Mereka adalah Ilija Spasojevic (Bali United), Rizky Ridho (Persebaya), Ady Setiawan (Persebaya), dan Didik Wahyu W (Persikabo 1973).
Pemanggilan ini tak pelak membuat Adi terkejut. Apalagi, ia minim bermain di Piala Menpora, yang jadi media tim pelatih Timnas Indonesia untuk mencari pemain potensial.
Selama turnamen pramusim itu berlangsung, Adi hanya bermain satu kali. Ia diturunkan pelatih PSS, Dejan Antonic saat babak penyisihan Grup G melawan Persik Kediri.
“Saya senang sekaligus kaget, gak nyangka saja bisa dipanggil pemusatan latihan, karena saat Piala Menpora kan saya baru main satu kali,” ucap Adi.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Target di Timnas Indonesia
Lebih lanjut, Adi mengungkapkan targetnya bersama Timnas Indonesia. Tak muluk-muluk, ia hanya Ingin selalu menampilkan performa terbaik.
“Kalau saya targetnya di Timnas Indonesia ini tentu ingin kasih yang terbaik dari yang saya punya. Berjuang dengan maksimal, dan tidak menyia-nyiakan kesempatan yang sudah diberikan,” imbuh Adi.
Dengan dipanggilnya Adi, maka ada dua pemain PSS di TC Timnas Indonesia kali ini. Sebelumnya, Shin Tae-yong memanggil penyerang muda Saddam Gaffar Emiruddin.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
17 Mei, Timnas Indonesia Bertolak ke UEA
Tim Nasional 6 Mei 2021, 18:52
-
Jam dan Durasi Latihan Timnas Indonesia Selama Bulan Ramadan
Tim Nasional 6 Mei 2021, 14:04
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR