Bola.net - - Timnas Indonesia U-22 tidak jadi ke Spanyol untuk menggelar pemusatan latihan karena terbentur masalah waktu. Hal tersebut ditegaskan oleh Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi.
Sebelumnya, Timnas U-22 akan melakukan pemusatan latihan di tanah kelahiran Luis Milla di Spanyol. Bahkan, klub seperti Valencia dan Atletico Madrid sempat direncanakan bakal menjajal kekuatan Evan Dimas dan kawan-kawan.
Akan tetapi, Timnas U-22 ternyata tidak berangkat ke Negeri Matador tersebut. Alih-alih, mereka menggelar pemusatan latihan di Bali yang berlangsung selama 10 hari.
"Alasan batal ke Spanyol karena waktu yang mepet. Kalau kita berangkat ke Spanyol, sekali berangkat sudah dua hari, pulang dua hari, jadi total empat hari. Sedangkan waktu kita hanya sembilan sampai 14 hari," ujar Edy.
"Dalam 14 hari, empat hari perjalanan dan di Spanyol sana yang akan tim lakukan juga tidak punya waktu yang tepat. Sehingga perhitungan kita sementara ini kita full-kan di Bali," sambungnya.
Ketika ditegaskan apakah pembatalan itu dilakukan karena masalah finansial, Edy dengan tegas menjawab menolak anggapan tersebut. "Oh tidak, finansial apapun akan kita lakukan," katanya.
Setelah menjalani pemusatan latihan di Bali, skuat Merah Putih akan langsung berkonsentrasi untuk berlaga di kualifikasi Piala Asia U-23 di Bangkok, Thailand. Di sana, Timnas U-22 tergabung di grup H bersama Malaysia, Mongolia dan tuan rumah Thailand.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Finansial Bukan Alasan Timnas U-22 Batal ke Spanyol
Tim Nasional 22 Juni 2017, 22:23
-
Pesan Indra Sjafri untuk Egy yang Tembus Timnas U-22
Tim Nasional 22 Juni 2017, 07:59
-
Ini Asal Muasal Dipanggilnya Egy Maulana ke Timnas U-22
Tim Nasional 22 Juni 2017, 05:14
-
Indra Sjafri Restui Egy Maulana Vikri Ikuti TC Timnas U-22
Tim Nasional 21 Juni 2017, 11:34
-
Naik Kelas ke Timnas U-22, Ini Kata Egy Maulana Vikri
Tim Nasional 21 Juni 2017, 02:05
LATEST UPDATE
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR