
Bola.net - Mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong akhirnya kembali bekerja di tanah kelahirannya, Korea Selatan untuk menukangi Ulsan HD, juara bertahan K League 1.
Kepastian ini diumumkan pada Selasa (5/8/2025), setelah klub memutuskan berpisah dengan Kim Pan-gon akibat performa buruk dalam 11 laga terakhir.
Penunjukan Shin diharapkan jadi titik balik bagi Ulsan HD yang sebelumnya berjaya tiga musim beruntun. Dengan segudang pengalaman internasional, STY dipercaya bisa mengembalikan dominasi Harimau Korea di liga domestik maupun kancah Asia.
Berapa Gaji Shin Tae-yong?
Namun, yang tak kalah menarik perhatian adalah soal nominal gaji yang bakal didapat Shin Tae-yong di Ulsan HD.
Media Korea Selatan, Nate, menyebut STY kini menjadi pelatih dengan bayaran tertinggi di K League.
Masih Kalah dari di Timnas Indonesia?
Meski begitu, nominal yang diterimanya masih berada di bawah pendapatan saat ia menangani skuad Garuda, yakni sekitar US$2 juta (Rp32,7 miliar) per tahun.
Di Ulsan, angka tersebut diperkirakan lebih rendah, bahkan mungkin tak menyentuh US$2 juta. Sebagai perbandingan, Kim Pan-gon sebelumnya hanya digaji separuhnya, sekitar US$1 juta (Rp16,3 miliar) per tahun.
Sumber: Nate
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Pelatih Dadakan Chelsea Akui 24 Jam yang Gila Menjelang Man City vs Chelsea
Liga Inggris 4 Januari 2026, 16:01
-
Jadwal Nonton Live Streaming Leeds vs MU Malam Ini, 4 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 15:49
-
Waspada Superflu H3N2! Dinkes DKI Minta Warga Perketat Pertahanan Diri dengan PHBS
News 4 Januari 2026, 15:41
-
Tempat Menonton Leeds vs Man Utd Hari Ini: Tayang di Mana, Main Jam Berapa?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 15:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43


















KOMENTAR