
Bola.net - Tinggal selangkah lagi skuat Garuda Select angkatan kedua akan mengantungi sertifikat kepelatihan level dasar di Inggris. Sejak 17 Maret 2020, para pemain kembali melanjutkan kelas kepelatihan yang didapatkan pada awal Februari lalu.
Tes tersebut dilakukan secara online. Para pemain Garuda Select kemudian mendapatkan pertanyaan- pertanyaan yang berkaitan dengan materi dari kelas kepelatihan sebelumnya.
"Jadi kami diberi tugas rumah secara online yang harus diselesaikan supaya mendapatkan sertifikasi kepelatihan Level 1 FA. Sekarang sudah selesai dan tinggal menunggu sertifikat turun," ujar salah satu pemain Garuda Select, Subhan Fajri.
Ada beberapa materi dasar kepelatihan yang harus diselesaikan. Di antaranya, Introduction to Coaching, Introduction to Equality and Diversity, Level 1 in Coaching Football-face to face sessions, Long Term Player Development, dan ditambah lagi dengan Plan, Do, Review, serta Respect for Coaches.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Investasi Masa Depan
Bagi Subhan, mengikuti kursus kepelatihan seperti ini sangatlah bermanfaat. Sebab, bisa jadi investasinya di masa depan.
"Ini menjadi salah satu cara untuk terus menggali pengalaman dan menurut saya perlu. Setidaknya, ada jalan jika ingin melanjutkan karier sebagai pelatih," imbuh Subhan.
Adapun, kepelatihan seperti ini merupakan agenda rutin dari program Garuda Select. Tahun lalu, para pemain angkatan pertama juga mendapat pelatihan serupa.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Garuda Select Masih Berlatih di Tengah Wabah Virus Corona di Inggris
Tim Nasional 18 Maret 2020, 20:57
-
Virus Corona Mulai Menjangkiti Inggris, Begini Kondisi Garuda Select
Tim Nasional 11 Maret 2020, 21:36
-
Garuda Select Andalkan 2 Bomber Setelah Ditinggal Bagus Kahfi
Tim Nasional 9 Maret 2020, 17:59
LATEST UPDATE
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
-
Persik vs Persib Bandung: Dewangga Kecewa Maung Bandung Tertahan di Kediri
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 13:42
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR