
Bola.net - Timnas Indonesia U-15 mengalahkan Vietnam 2-0 pada laga pembuka di Grup A Piala AFF U-15 2019, Sabtu (27/7). Muhammad Valeron menyumbang satu gol. Pemain muda klub Persib Bandung itu mempersembahkan gol tersebut untuk rekan-rekan setim dan keluarganya.
Timnas Indonesia U-15 mengalahkan Vietnam lewat gol-gol Valeron (40+2') dan Marselino Ferdinan (45').
Gol Valeron tercipta di penghujung babak pertama. Gol itu lahir diawali skema satu-dua dengan Marselino Ferdinan, yang dituntaskan Valeron dengan tembakan dari dalam kotak penalti lawan.
"Pastinya saya senang bisa bikin gol di pertandingan ini, dan Alhamdulillah, bersyukur akhirnya kami bisa memenangi pertandingan," kata Valeron seperti dikutip situs resmi Persib Bandung, Minggu (28/7).
Doa Untuk Timnas Indonesia U-15
Penyerang Timnas Indonesia U-15 itu mengatakan bahwa keberhasilan dia mencetak gol tak lepas dari dukungan rekan-rekan satu tim dan keluarga.
"Gol ini berkat kerja keras semua pemain. Jadi, saya ingin mempersembahkan gol ini kembali buat mereka dan keluarga yang selalu mendukung," tutur Valeron.
"Saya minta doa agar bisa memberikan gelar juara di sini," imbuhnya.
Timnas Indonesia U-15 di Dua Besar
Timnas Indonesia U-15 dan Timor Leste sementara menempati posisi dua besar di klasemen sementara Grup A.
Timnas Indonesia U-15 dan Timor Leste sama-sama meraih kemenangan di laga pertama mereka. Satu partai lainnya berkesudahan imbang.
Timnas Indonesia U-15 mengalahkan Vietnam 2-0 lewat gol-gol Muhammad Valeron (40+2') dan Marselino Ferdinan (46'). Pasukan Bima Sakti menempati posisi dua klasemen, kalah selisih gol dari Timor Leste.
Timor Leste memimpin klasemen usai menghabisi Filipina dengan skor telak 7-1. Di partai lainnya, Myanmar berbagi satu poin dengan Singapura usai bermain seri 0-0.
Berikutnya, hari Senin (29/7) ini, Timnas Indonesia U-15 akan menghadapi Singapura. Sementara itu, dua partai lainnya adalah Myanmar vs Timor Leste dan Vietnam vs Filipina.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Waspadai Pemain Sayap Persib Bandung
Bola Indonesia 29 Juli 2019, 22:15
-
Kehabisan Stok Fullback, Arema Siapkan Solusi Inkonvensional
Bola Indonesia 29 Juli 2019, 17:18
-
Bali United vs PSM Makassar, Menjaga Kesempurnaan Rekor Kandang
Bola Indonesia 29 Juli 2019, 16:01
-
Barito Putera Terancam Hadapi Persib Bandung Tanpa Evan Dimas
Bola Indonesia 29 Juli 2019, 15:27
-
Curahan Hati Ilija Spasojevic Tentang Golnya ke Gawang Persib
Bola Indonesia 29 Juli 2019, 15:03
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR