Bola.net - - Sebuah pujian dilayangkan Alfred Reidl pada Gunawan Dwi Cahyo. Dikatakannya, kualitas sang pemain setara dengan para bek lainnya yang ada di skuat tim nasional (timnas) Indonesia.
Sejauh ini, Gunawan memang belum pernah dimainkan sama sekali oleh Riedl di Piala AFF 2016. Pasalnya, pelatih asal Austria itu lebih memilih menduetkan Fachrudin Aryanto dan Yanto Basna.
Meski tak pernah dimainkan, namun Riedl tetap memuji kualitas bek 27 tahun tersebut. Dia mengatakan kualitas Gunawan sama dengan bek-bek lainnya yang ada di tim asuhannya.
"Gunawan pemain bagus, dia menyatu bersama grup ini dengan sangat baik, dan kami senang ia bisa berada di sini. Secara kualitas dirinya memiliki kemampuan yang sama dengan pemain yang lain." ujar Riedl.
Pujian ini bisa jadi dianggap sebagai sinyal oleh banyak pihak bahwa Gunawan akan dipercaya oleh Riedl untuk tampil saat laga leg pertama semifinal Piala AFF melawan Vietnam. Pasalnya, di pertandingan tersebut skuat Garuda tak akan bisa diperkuat dua bek tengah intinya yakni Yanto Basna dan Fachrudin.
Namun, Riedl tak mau buka mulut ketika ditanya apakah Gunawan akan dipilihnya untuk bermain di laga tersebut. Dia mengaku akan memberitahukan keputusannya di waktu yang tepat.
"Akan ada dua pemain lain. Saya tidak akan mengatakannya sekarang. Setiap pemain punya kemungkinan bermain sebagai pemain bertahan. Saya tak bisa memberi tahu sekarang." tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menpora: Tiket Laga Indonesia vs Vietnam Mahal
Tim Nasional 30 November 2016, 23:36
-
Andik Ingin Ukir Sejarah di Pakansari
Tim Nasional 30 November 2016, 22:07
-
Gunawan Dwi Cahyo Dapat Pujian Dari Riedl
Tim Nasional 30 November 2016, 22:02
-
Rield Pasang Target Menang 1-0 Atas Vietnam
Tim Nasional 30 November 2016, 21:54
-
Lilipaly Akui Vietnam Tim Bagus
Tim Nasional 30 November 2016, 20:18
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR