Bola.net - - Gelandang tim nasional (timnas) U-19 Indonesia, Syahrian Abimanyu mengungkapkan harapannya jelang laga melawan Timor Leste. Pesepakbola yang akrab disapa Abi ini berharap timnya bisa menjaga tempo permainan di laga tersebut.
Laga melawan Timor Leste adalah pertandingan kedua timnas U-19 pada babak Kualifikasi Piala Asia U-19 2018 Grup F. Pertandingan tersebut akan digelar di Paju Stadium, Korea Selatan, Kamis (2/11/2017).
Pada laga perdana Grup F, timnas U-19 berhasil mengalahkan Brunei Darussalam dengan skor telak, 5-0. Abi berharap, rekan-rekannya bisa menjaga ritme permainan sehingga bisa meraih kemenangan lagi saat bentrok dengan Timor Leste.
"Kami tetap harus jaga irama permainan agar tetap konsisten, fokus dan bermain bagus tentunya. Sekali lagi mohon doa dan dukungan warga Indonesia agar kami meraih tiga poin di laga nanti," ujar Abi.
Sebelumnya, pelatih timnas U-19, Indra Sjafri sudah mempersiapkan pasukannya dengan baik untuk menghadapi laga melawan Timor Leste. Menurut Abi, rekan-rekannya menjalani latihan dengan sangat nyaman meski cuaca di Korea Selatan begitu dingin.
"Selama latihan satu setengah jam kami diberi latihan taktik serta strategi untuk melawan Timor Leste oleh pelatih. Kami sangat enjoy dan menikmati latihan," beber Abi.
Setelah menghadapi Timor Leste, pasukan Garuda Nusantara akan menjalani laga berat melawan Korea Selatan. Pertandingan tersebut bakal dihelat di Paju Stadium, Korea Selatan, pada 4 November 2017.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Komentar Saddil Usai Bawa Indonesia Gilas Timor Leste
Tim Nasional 2 November 2017, 16:17
-
Indra Sjafri Syukuri Kemenangan Timnas U-19 Atas Timor Leste
Tim Nasional 2 November 2017, 14:16
-
Egy Maulana Hattrick, Garuda Nusantara Bantai Timor Leste 5-0
Tim Nasional 2 November 2017, 12:01
-
Timnas U-19 Tetap Waspadai Timor Leste
Tim Nasional 2 November 2017, 08:15
-
Hadapi Timor Leste, Timnas U-19 Diharap Bisa Jaga Tempo
Tim Nasional 2 November 2017, 08:07
LATEST UPDATE
-
Prediksi Sassuolo vs Juventus 7 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 09:09
-
Prediksi Lecce vs Roma 7 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 08:58
-
5 Pertandingan yang Tentukan Akhir Era Ruben Amorim di Manchester United
Liga Inggris 6 Januari 2026, 04:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR