Harga Tiket Timnas Indonesia di Putaran Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Bikin Kaget, Mulai Rp30 Ribuan

Bola.net - Timnas Indonesia bakal menghadapi ujian berat di putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026. Skuad Garuda dijadwalkan menantang dua raksasa Asia, Arab Saudi dan Irak, dalam laga tandang yang dipastikan penuh tekanan.
Pertemuan pertama melawan Arab Saudi akan berlangsung pada 9 Oktober 2025, disusul duel kontra Irak tiga hari kemudian, 12 Oktober. Kedua pertandingan penentu ini digelar di King Abdullah Sport City Stadium, Jeddah, dan bakal menjadi tolok ukur sejauh mana Garuda mampu bersaing di level tertinggi Asia.
Panitia pertandingan lokal pun sudah menjual tiket dua pertandingan Timnas Indonesia di putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026. Menariknya, harga tiket itu bisa dikatakan sangat murah.
Untuk tiket termurah pertandingan Timnas Indonesia di putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 ada di 6,95 Riyal atau Rp30.900.
Sulit Didapatkan
Pantuan Bola.net dari situs resmi penjualan tiket, saat ini masih tersedia tiket untuk pertandingan Timnas Indonesia melawan Timnas Irak. Jumlahnya bisa dikatakan masih sangat banyak.
Namun, kami kesulitan untuk mendapatkan tiket pertandingan imnas Indonesia melawan Timnas Arab Saudi. Sejak, Rabu (24/9/2025) siang WIB, tiket untuk laga itu tampak sudah habis terjual.
Antusiasme masyarakat Indonesia yang tinggal di Arab Saudi dan sekitarnya tampak mengarah pada laga melawan pasukan Green Falcons.
Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia Melawan Arab Saudi dan Irak
- Kategori 1: 20.95 Riyal (Rp93.144)
- Kategori 2: 13,95 Riyal (Rp62.002)
- Kategori 3: 6,95 Riyal (Rp30.900)
- Kategori 4: 6,95 Riyal (Rp30.900)
- Gold: 559,95 Riyal (Rp2,6 juta)
- Silver: 279,95 Riyal (Rp1,3 juta)
- Premium: 48,95 Riyal (Rp217.634)
Disadur dari Bola.com (Hery Kurniawan, Benediktus Gerendo P) 24 September 2025
Jangan Lewatkan!
- Pesan Untuk Timnas Indonesia Saat Jumpa Irak dan Arab Saudi: Haram Buang-buang Peluang
- Minim Jatah Main di Bangkok United, Pratama Arham Tetap Optimis Dipanggil Gabung Timnas Indonesia
- Kelas! Miliano Jonathans Cetak Gol di Liga Belanda Sebelum Membela Timnas Indonesia di Putaran 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Diskon Tiket Pesawat untuk Natal dan Tahun Baru, Penerbangan Dimulai 22 Desember 2025
News 17 November 2025, 14:35
-
Nestapa Pecco Bagnaia, Akui 2025 Musim Terburuknya di MotoGP: Tapi Saya Nggak Boleh Marah!
Otomotif 17 November 2025, 14:31
-
Italia Dibantai Norwegia di San Siro, Ini Pengakuan Pahit Locatelli
Piala Dunia 17 November 2025, 13:23
-
Gacor di Timnas Inggris, Harry Kane Lampaui Rekor Gol Pele
Piala Dunia 17 November 2025, 12:26
-
Apakah Portugal Lebih Baik Tanpa Cristiano Ronaldo? Ini Jawaban Roberto Martinez
Piala Dunia 17 November 2025, 12:12
-
Jadwal Live Streaming Formula 1 Las Vegas 2025 di Vidio, 21-23 November 2025
Otomotif 17 November 2025, 11:47
-
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 17 November 2025, 11:47
-
Otomotif 17 November 2025, 11:47

-
Akhirnya! Lisandro Martinez Bakal Comeback di MU Pekan Ini?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR