
Bola.net - Australia U-19 bertemu Vietnam U-19 pada matchday kedua Grup B Piala AFF U-19 2024, Minggu 21 Juli 2024. Bermain di Stadion Gelora 10 November, Australia menang dengan skor 6-2 atas Vietnam.
Australia mengawali babak pertama dengan cukup baik. Tim racikan pelatih Trevor Morgan iru membuka keunggulan pada menit ke-19 lewat aksi Jake Najdovski.
Memasuki menit ke-40, Australia bisa menambah gol. Jake Najdovski kembali merobek gawang Vietnam sehingga Australia menutup babak pertama dengan skor 2-0.
Australia melanjutkan dominasinya pada babak kedua. Arion Sulemani kemudian berhasil membawa Australia menjauh 3-0 lewat serangan balik cepat pada menit ke-49.
Vietnam bukannya tanpa perlawanan. Lewat tendangan dari luar kotak penalti, Hoang Quan Dung mampu memperkecil kedudukan menjadi 3-1 di menit ke-57.
Namun, gol kembali bersarang di gawang Vietnam pada menit ke-66. Najdovski mencetak hattricknya dalam pertandingan ini dengan sepakan kaki kanan.
Unggul jauh tak membuat Australia berpuas diri. Menit ke-73, Austalia bisa menambah gol melalui pemain pengganti Zane Sam Hewleh.
Vietnam mendapat penalti pada menit ke-85. Nguyen Bao Long yang maju sebagai algojo bisa mencetak gol dari titik putih dan memperkecil kedudukan.
Memasuki injury time babak kedua, Luke Anthony Vickery tak mau ketinggalan untuk menjebol gawang Vietnam. Australia pun menutup laga ini dengan kemenangan telak 6-2.
Susunan Pemain
Australia U-19: Dylan Peraic-Cullen; Zac De Jesus, Ben Ryan Van Dorssen, Lucas Herington, Pearson Kasawaya Fabian Talladira, Tyler Jordan; Marcus Younis, Oliver Samual Randazzo, Tiago Quintal, Arion Sulemani, Jake Najdovski.
Pelatih: Trevor Morgan.
Vietnam U-19: Cao Van Binh, Nguyen Mai Hoang, Nguyen Luong Tuan Khai, Nguyen Quoc Khanh, Nguyen Bao Long; Nguyen Ngoc Chien, Le Dinh Long Vu, Nguyen Cong Phuong, Le Huynh Trieu, Nguyen Quang Vinh; Nguyen Dang Khoa
Pelatih: Hua Hien Vinh
Australia Perkasa di Puncak Klasemen Grup B
Kemenangan atas Vietnam membuat Australia perkasa di puncak klasemen Grup B dengan enam poin. Sementara Vietnam berada di posisi kedua dengan satu poin.
Pada matchday terakhir Grup B, Australia akan menghadapi Myanmar. Sementara itu, Vietnam akan menantang Laos.
Pertandingan mereka akan dimainkan secara bersamaan. Pertandingannya akan digelar pada 24 Juli 2024, jam 15:00 WIB.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Piala AFF U-19 2024: Gol Telat Laos Buyarkan Kemenangan Myanmar
Bola Indonesia 21 Juli 2024, 21:38
-
Hasil Piala Presiden 2024: Persija Jakarta Comeback atas Madura United
Bola Indonesia 21 Juli 2024, 21:28
-
Bekuk STIN BIN, Palembang Bank SumselBabel Jadi Juara 3 PLN Mobile Proliga 2024
Voli 21 Juli 2024, 17:56
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR