
Bola.net - - Pelatih timnas Indonesia U-19 Indra Sjafri menyebut kesalahan mengantisipasi tembakan jarak jauh membuat anak-anak asuhnya menuai kekalahan saat melawan Jepang U-19.
Indonesia sebenarnya sangat bernafsu untuk bisa mengalahkan Jepang di babak perempat final Piala AFC U-19 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Minggu (28/10). Sebab jika sukses menapak ke semifinal, satu tiket untuk masuk ke Piala Dunia U-20 akan mereka dapatkan.
Witan Sulaeman cs sejatinya berhasil membuka pertandingan dengan baik. Dengan taktik defensif, mereka berhasil meredam hulu serang Samurai Biru. Sang lawan sedikit kesulitan membongkar pertahanan rapat Garuda Jaya.
Bahkan skuat Merah Putih mampu memberikan ancaman balik pada pertahanan Jepang melalui serangan-serangan cepatnya. Sayangnya gawang Garuda Jaya akhirnya malah jebol melalui tendangan roket bek Shunki Higashi jelang babak pertama berakhir.
Gol itu mengubah rancangan main yang sudah disusun oleh Indra Sjafri. Meski berusaha keras merespon, pada akhirnya tim Merah Putih kebobolan sekali lagi melalui Taisei Miyashiro dan dipaksa tumbang dengan skor 2-0.
Antisipasi Tendangan Jarak Jauh
Usai pertandingan Indra Sjafri mengatakan bahwa anak-anak asuhnya sudah mengikuti instruksinya dengan baik. Namun sayangnya ia mengakui lupa mengantisipasi bahwa lawan memiliki opsi untuk mencetak gol dari luar kotak penalti.
"Game plan sudah kami rancang untuk melawan Jepang dan mereka tidak berhasil dalam menerapkan permainan kombinasi umpan pendek dan melebar. Namun, kami lupa dengan tendangan jarak jauh mereka," beber Indra.
"Saat situasi itu, tidak ada pemain yang berusaha mem-block. Dalam pertandingan mungkin hal seperti itu bisa terjadi," imbuhnya.
Berita Video
Berita video statistik laga Jepang vs Indonesia di Piala AFC U-19, Minggu (28/10/2018) di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
'Timnas U-19 Sama Sekali Tak Gagal'
Tim Nasional 29 Oktober 2018, 20:25
-
Gagal Kalahkan Jepang, Timnas U-19 Tetap Dinilai Membanggakan
Tim Nasional 29 Oktober 2018, 20:20
-
Indra Sjafri Soal Masa Depan: Saya Mau Tidur Dulu
Tim Nasional 29 Oktober 2018, 02:20
-
Pelatih Jepang: Saya Curiga Hujan Turun untuk Kalahkan Tim Kami
Tim Nasional 29 Oktober 2018, 01:10
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
-
Hubungannya Dengan Cristiano Ronaldo Merenggang? Ini Pengakuan Dari Karim Benzema
Asia 18 November 2025, 15:55
-
Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Rekor Buruk Azzurri di San Siro Kian Mengkhawatirkan
Piala Dunia 18 November 2025, 15:48
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR