Bola.net - - Jayus Hariono membeber persiapannya jelang mengikuti sesi pemusatan latihan (TC) Timnas U-22. Gelandang Arema FC ini mengaku tak memiliki persiapan spesial jelang berangkat ke Jakarta.
Menurut Jayus, ia sudah mendapat panggilan resmi untuk bergabung dengan TC Timnas U-22. Pemain berusia 21 tahun ini pun telah berada di Jakarta sejak Minggu (13/01) sore.
Jayus sendiri mengaku tak mempersiapkan diri secara khusus jelang berangkat ke Jakarta. Pemain kelahiran Bogor ini hanya menjalani sesi latihan rutin.
"Ya hanya berlatih seperti biasa saja sebelum berangkat ke Jakarta," ujar Jayus.
Namun, kendati tanpa persiapan khusus, Jayus tak berangkat ke Jakarta dengan tangan kosong. Pemain berposisi gelandang bertahan ini pergi dengan membawa bekal penting.
Apa bekal yang dibawa Jayus ke Jakarta? Bagaimana pula ia memandang persaingan di Timnas U-22? Simak penjelasannya di bawah ini.
Berbekal Wejangan Ibu dan Sang Pelatih
Jayus mengaku sebelum berangkat ke Jakarta sudah mendapat bekal dari ibunda tercintanya. Padanya, sang ibu berpesan agar Jayus bisa menunjukkan semangat lebih dalam sesi pemusatan latihan ini.
"Ibu berpesan agar saya hati-hati dan semangat. Beliau juga meminta saya untuk menjaga diri," ucap Jayus.
Selain sang ibu, wejangan juga didapat Jayus dari sang pelatih. Sama seperti ibunda Jayus, Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro, juga berpesan agar pemain muda ini menjaga diri kala mengikuti pemusatan latihan Timnas U-22.
"Abah Kun berpesan agar saya berhati-hati dan lebih semangat lagi," tuturnya.
Optimistis Pikat Indra Sjafri
Sementara itu, walau baru pertama kali dipanggil ke tim nasional, Jayus tak minder. Sebaliknya, ia percaya diri bisa memikat Indra Sjafri dan mengamankan satu tempat di tim tersebut.
"Soal peluang, lihat saja nanti. Yang penting, saat ini, saya akan berusaha keras lebih dahulu," tegas Jayus.
"Terpenting saat ini adalah keyakinan," ia menandaskan.
Video Menarik
Berita video seorang bocah bernama Diego Aslan menarik perhatian saat Timnas Indonesia U-22 melakukan internal game. Anak berusia 8 tahun ini bisa juggling sampai ribuan kali.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Indra Sjafri akan Kembali Pangkas Skuat Timnas Indonesia U-22
Tim Nasional 14 Januari 2019, 19:01
-
Nadeo Ingin Kerja Keras untuk Rebut Kepercayaan Indra Sjafri
Tim Nasional 14 Januari 2019, 18:17
-
Indra Sjafri Belum Bentuk Kerangka Skuat Timnas Indonesia U-22
Bola Indonesia 14 Januari 2019, 13:11
-
3 Pemain Pulang Lebih Dini dari Pemusatan Latihan Timnas Indonesia U-22
Tim Nasional 14 Januari 2019, 08:00
-
Senangnya Awan Setho Bisa Dilatih oleh Kiper Legendaris Indonesia
Tim Nasional 14 Januari 2019, 07:00
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
-
Declan Rice Bela Viktor Gyokeres: Arsenal Tak Akan di Puncak Tanpa Dia
Liga Inggris 4 Januari 2026, 20:26
-
Tempat Menonton Man City vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR