Bola.net - - Sistem degradasi Indra Sjafri masih berlaku di Timnas Indonesia U-22. Tapi kali ini, tidak ada pemain yang akan dipromosikan.
Saat ini, pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-22 berkekuatan 35 dari 38 pemain yang dipanggi. Ada 3 pemain yang belum bergabung yaitu Ezra Walian (RKC Waalwijk), Egy Maulana Vikri (Lechia Gdansk), dan Saddil Ramdani (Pahang FA).
Tiga pemain itu belum diizinkan klubnya untuk bergabung dalam TC Timnas Indonesia U-22. Adapun, pasukan Garuda Muda tengah bersiap untuk berkiprah di Piala AFF U-22 pada bulan depan di Kamboja.
Di akhir pekan ini, Indra akan mengerucutkan 35 pemain. Jumlahnya nanti akan menjadi sekitar 30-an personil.
Untuk info lebih lanjut, silakan baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Total Pemain
Indra memastikan, pengurangan pemain nanti tidak final. Reduksi pemain bukan untuk memastikan kerangka tim di Piala AFF U-22.
"Sekitar tanggal 19 (Januari) sudah menjadi 30-an pemain. Fokus bentuk tim ke Piala AFF U-22," ujar Indra.
"Banyak. Saya lihat kemajuan beberapa pemain masih ada beberapa pemain sama. 70 persen ada peningkatan. Karena mereka masuk ke Timnas Indonesia U-22 dalam keadaan libur kan. Kompetisi tidak ada. Jadi pelan-pelan kembalikan kondisi fisik," imbuhnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Indra Sjafri akan Kembali Pangkas Skuat Timnas Indonesia U-22
Tim Nasional 14 Januari 2019, 19:01 -
Nadeo Ingin Kerja Keras untuk Rebut Kepercayaan Indra Sjafri
Tim Nasional 14 Januari 2019, 18:17 -
Indra Sjafri Belum Bentuk Kerangka Skuat Timnas Indonesia U-22
Bola Indonesia 14 Januari 2019, 13:11 -
3 Pemain Pulang Lebih Dini dari Pemusatan Latihan Timnas Indonesia U-22
Tim Nasional 14 Januari 2019, 08:00 -
Senangnya Awan Setho Bisa Dilatih oleh Kiper Legendaris Indonesia
Tim Nasional 14 Januari 2019, 07:00
LATEST UPDATE
-
Gabriel Magalhaes Diragukan Tampil, Arsenal Pincang Lawan West Ham
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 10:30 -
Meski Baru Kalah Beruntun, Enzo Maresca Tak Anggap Liverpool Lawan Mudah
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 09:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR