
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Fakhri Husaini tidak ingin anak asuhnya diberikan beban yang berlebihan jelang kualifikasi Piala Asia U-19 2020. Meski harapan terhadap Garuda Muda cukup besar.
Brylian Aldama dan kawan-kawan memang diharapkan menjadi pengobat luka. Mengingat, timnas Indonesia terutama di level senior meraih hasil buruk pada kualifikasi Piala Dunia 2022.
"Timnas sekarang ada berapa kelompok usia 16, 19, 22 dan senior. Harusnya nasib sepak bola indonesia itu di tangan timnas senior," ungkap Fakhri Husaini, Rabu (16/10/2019).
"Karena seberapa banyak pun gelar juara yang kami dapatkan tidak akan naikkan peringkat FIFA. Perangkat fifa ditentukan oleh seberapa bagus timnas senior," sambungnya.
Apalagi, tugas pelatih kelompok usia bukan semata-mata untuk mempersembahkan gelar. Tetapi, yang lebih utama adalah mengorbitkan banyak talenta muda untuk masa depan timnas Indonesia.
"Seberapa banyak pemain yang kami sumbangkan ke timnas senior itu tugas kami sebenarnya," jelas mantan pelatih timnas Indonesia U-16 tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Tetap Berupaya
Kendati demikian, Fakhri akan mengupayakan agar timnya bisa mewujudkan apa yang diinginkan suporter. Sehingga pihaknya berharap dukungan dan doa dari masyarakat Indonesia.
"Kami akan melakukkan tugas yang dibebankan pada kami. Itu juga yang saya sampaikan pada seluruh pemain bahwa masyarakat Indonesia merindukan kemenangan," janji Fakhri.
"Tapi jangan berikan anak-anak ini beban yang terlalu berlebih, karena tugas kami sebagai pelatih muda bukan berapa banyak gelar yang kami dapatkan," tegasnya.
Terdekat, timnas Indonesia U-19 akan menghadapi China U-19, Kamis (17/10) besok. Pertandingan akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jelang Hadapi China U-19, Fakhri Husaini Sindir Timnas Senior
Tim Nasional 16 Oktober 2019, 17:46
-
Indonesia dan Negara Asia yang Masih Tanpa Poin di Kualifikasi Piala Dunia 2022
Tim Nasional 16 Oktober 2019, 15:26
-
Timnas Indonesia Keok dari Vietnam, Simon McMenemy jadi Sasaran Nyinyir Netizen
Tim Nasional 16 Oktober 2019, 12:19
-
Simon Out dan Seto In, Fans PSS Sleman: Tidak Semudah Itu Perguso
Tim Nasional 16 Oktober 2019, 10:27
-
Meme-meme Kocak Usai Indonesia Dipermalukan Vietnam
Tim Nasional 16 Oktober 2019, 09:11
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR