
Bola.net - Jelang duel timnas Indonesia U-23 melawan Australia di kualifikasi Piala AFC U-23 2022, Witan Sulaeman mengungkapkan harapannya. Gelandang andalan Shin Tae-yong ini berharap Indonesia bisa menembus di putaran final Piala Asia U-23 tahun depan.
Timnas Indonesia U-23 dan Australia U-23 akan berhadapan dua kali pada Grup G Kualifikasi Piala AFC U-23 2022, buntut mundurnya China dan Brunei Darussalam.
Kedua negara dijadwalkan bertanding pada 26 dan 29 Oktober 2021 di tempat netral yang telah ditunjuk oleh Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) yaitu Dushanbe, Tajikistan.
Sebelum bentrok dengan Australia U-23, Timnas Indonesia U-23 berhasil melahap dua partai uji coba di Tajikistan dengan kemenangan.
Tim berjuluk Garuda Muda itu mampu mengalahkan Tajikistan U-23 dengan skor 2-1 pada 19 Oktober 2021, dan menang 2-0 atas Nepal pada tiga hari berselang.
"Dua kemenangan ini menjadi modal yang bagus untuk Timnas Indonesia U-23 sebelum melawan Australia U-23," kata Witan dinukil dari YouTube PSSI.
"Dua partai ini juga penting untuk melihat kekompakan kami agar bisa tampil lebih baik menghadapi Australia U-23," jelas pemain Lechia Gdansk di Liga Polandia itu.
Harapan Witan Sulaeman
Akibat penghuni Grup G tinggal menyisakan Timnas Indonesia U-23 dan Australia U-23, pemenang dari partai kedua tim berhak untuk lolos ke putaran final Piala Asia U-23 di Uzbekistan pada tahun depan.
"Saya berharap Timnas Indonesia U-23 dapat bermain di Piala Asia U-23 2022," ujar pemain berusia 20 tahun tersebut.
"Namun, kami masih memiliki kekurangan seperti komunikasi dan belum memahami satu sama lain. Tapi, itu sudah diperbaiki oleh pelatih Shin Tae-yong," jelas Witan.
Jadwal Timnas Indonesia U-23 Vs Australia U-23
26 Oktober 2021
Timnas Indonesia U-23 Vs Australia U-23
Pamir Stadium, Dushanbe
Kick-off 19.00 WIB
29 Oktober 2021
Australia U-23 Vs Timnas Indonesia U-23
Pamir Stadium, Dushanbe
Kick-off 19.00 WIB
Disadur dari: Bola.com (M Adiyaksa/Rizki H; 24/10/21)
JANGAN LEWATKAN INI BOLANETERS
- Fakta Unik Timnas Indonesia U-23 Vs Australia U-23: Duel ke-4 Bagus Kahfi dan Noah Botic
- Jadwal Timnas Indonesia U-23 Vs Australia U-23, 27 dan 30 Oktober 2021
- Witan Sulaiman Beberkan Hal yang Perlu Ditingkatkan Timnas Indonesia U-23 Sebelum Hadapi Australia
- Jadwal Baru Timnas Indonesia U-23 Vs Australia di Kualifikasi Piala AFC U-23 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jelang Timnas Indonesia U-23 Vs Australia: Ini Harapan Witan Sulaeman
Tim Nasional 24 Oktober 2021, 19:03
-
Jadwal Timnas Indonesia U-23 Vs Australia U-23, 26 dan 29 Oktober 2021
Bola Indonesia 24 Oktober 2021, 15:43
LATEST UPDATE
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
-
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR