
Bola.net - Timnas Futsal Indonesia berhadapan dengan Australia pada matchday kedua Grup B Piala AFF Futsal 2024 di Terminal Hall, Nakhon Ratchasima, Selasa (5/11) siang WIB. Garuda meraih kemenangan dengan skor 3-1 atas Australia.
Indonesia memulai laga dengan permainan agresif. Pelatih Hector Souto menurunkan paket Bintang Timur Surabaya (BTS) dalam starting XI. Ahmad Habibie dipercaya untuk berada di bawah mistar.
Di depannya, ada nama Rizki Xavier, Iqbal Iskandar, Firman Adriansyah, dan Israr Megantara yang dipercaya bermain pada menit awal.
Indonesia membuka keunggulan melalui aksi Evan Soumilena. Pemain Blacksteel FC itu melepas tendangan keras usai menerima umpan dari kick-in. Gol kedua Indonesia lahir dari finishing dingin Romi Humandri.
Pada detik-detik akhir babak pertama, kubu Australia bisa mencetak gol. Grant Lynch membobol gawang Indonesia lewat sepakan keras yang gagal diantisipasi dengan baik oleh Ahmad Habibie.
Romi Humandri Tambah Gol, Indonesia ke Semifinal

Berbeda dengan babak pertama, permainan pada awal babak kedua cukup lambat. Kubu Australia terlihat memainkan tempo dan Indonesia mengikutinya. Tidak ada gol pada 10 menit awal babak kedua.
Setelah itu, kedua tim meningkatkan tempo dan Indonesia berhasil mencetak gol lewat aksi Romi Humandri. Ini merupakan gol kedua dari pemain asal klub Pangsuma FC tersebut.
Indonesia akhirnya mengunci laga ini dengan skor 3-1. Pasukan Hector Souto mampu mengamankan kemenangan kedua dalam persaingan di Grup B. Indonesia punya enam poin dan berada di puncak klasemen Grup B.
Pada matchday ketiga, Indonesia akan bertemu Myanmar pada hari Rabu (6/11) siang WIB. Laga ini punya arti yang sangat penting karena Myanmar punya empat poin dan bisa menggusur posisi Indonesia di puncak klasemen.
Meskipun belum tentu berada di puncak klasemen, Indonesia dipastikan lolos ke babak semifinal. Indonesia dipastikan finis di dua besar klasemen Grup B Piala AFF Futsal 2024.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kalahkan Australia 3-1, Timnas Indonesia Lolos Semifinal Piala AFF Futsal 2024
Tim Nasional 5 November 2024, 14:55
-
Jelang Disumpah WNI, Kevin Diks Cetak Gol Lagi untuk FC Copenhagen
Tim Nasional 5 November 2024, 06:58
-
Hasil Inter Milan vs Venezia: Skor 1-0
Liga Italia 4 November 2024, 05:51
-
Hasil Hellas Verona vs AS Roma: Skor 3-2
Liga Italia 4 November 2024, 02:02
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR