Bola.net - - Pelatih tim nasional (timnas) Indonesia, Luis Milla membeberkan alasan mengapa memanggi Ilija Spasojevic ke timnya. Menurutnya, striker naturalisasi itu bisa menjadi solusi atas kelemahan skuat Merah Putih khususnya di sektor lini serang.
Spasojevic dipanggil memperkuat timnas tak lama setelah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). MIlla memanggil penyerang Bhayangkara FC itu untuk memperkuat Merah Putih dalam laga uji coba pada bulan November 2017.
Milla mengatakan, pemanggilan striker yang akrab disapa Spaso itu memang sesuai kebutuhan. Lagipula, Spaso juga telah membuktikan diri tampil bagus dengan membawa BFC menjadi juara Liga 1.
"Spaso adalah opsi lebih untuk tim nasional, khususnya di beberapa posisi dimana kami mengalami kesulitan. Di situlah saya mengharapkan Spaso bisa menjadi solusi," ujar Milla di Hotel Grand Zuri, Cikarang, Rabu .
Ilija Spasojevic
"Dimana Spaso juga menyelesaikan Liga 1 dengan level tertinggi yang ada di indonesia yaitu juara," sambungnya.
Namun Milla menambahkan, pemain berusia 30 tahun itu belum tentu dijadikan pemain utama di skuat timnas. Sebab, pelatih asal Spanyol ini masih harus melihat bagaimana Spaso bisa beradaptasi dengan gaya latihan di timnas.
"Di sini dia sama seperti pemain lain. kami bawa Spaso kesini, kami mau lihat dia di dalam lapangan dan di luar lapangan, bagaimana relasi dia dengan pemain lain, bagaimana dia bisa mengaplikasikan apa yang saya bilang, dan buat saya Spaso adalah opsi lebih di permainan kami," tutur Milla.
Bersama BFC, Spaso bermain sebanyak 16 kali di Liga 1. Bersama The Guardian (julukan BFC), Bapak dua anak ini berhasil mencetak total 12 gol.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luis Milla Ungkap Alasan Sebenarnya Panggil Spaso ke Timnas
Tim Nasional 15 November 2017, 20:32
-
Spaso Siap Bayar Kepercayaan Milla
Tim Nasional 10 November 2017, 20:25
-
Luis Milla Panggil Spasojevic Gabung Timnas Indonesia
Bola Indonesia 9 November 2017, 22:24
-
Spaso Hattrick, Bhayangkara FC Juara Liga 1
Bola Indonesia 8 November 2017, 22:02
-
Peluang Spasojevic ke Timnas, Ini Kata Luis Milla
Tim Nasional 8 November 2017, 13:19
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR